Ini merupakan peralatan dapur yang berguna dalam menghaluskan segala macam bumbu dan buah.
Dengan menggunakan blender, waktu menyiapkan bumbu masakan bisa lebih cepat.
Sayangnya, alat ini seringkali sulit dibersihkan dengan sempurna yang membuat bakteri masih menempel di dalamnya.
Setelah menggunakan blender, segera cuci bersih dan perhatikan sela-sela pemotong, karena kemungkinan masih ada ampas yang tersisa dan belum disikat dengan sempurna.
4. Wastafel
Digunakan sebagai tempat mencuci peralatan makan maupun daging bukan berarti wastafel selalu dalam keadaan bersih.
Justru, tempat ini bisa menjadi salah satu area paling kotor di dapur yang harus rutin dibersihkan.
Jika tidak dibersihkan dengan tepat, bakteri wastafel dengan mudah berkembang biak dan menempel ke berbagai benda, termasuk tangan Anda sendiri.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.