Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Perkantoran dan Kondominium Bangkit Tahun Ini

Kompas.com - 03/04/2018, 11:31 WIB
Dani Prabowo,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Bisnis properti pada segmen-segmen tertentu diyakini bakal moncer pada tahun 2018 ini. Kendati pada saat yang sama tahun politik berjalan, namun hal tersebut hanya akan memberikan pengaruh tipis.

Di Jakarta, misalnya, pasar kondominium dan perkantoran diprediksi menjadi segmen yang paling berkilau. Di kawasan pusat bisnis atau central business district (CBD), titik balik tersebut sudah terlihat sejak akhir tahun lalu.

Take up di 2017 itu sudah bisa dikatakan (naik) dua kali lipat dari 2016. Jadi jelas, GDP growth sudah bisa nendang, sudah bisa memberikan pertumbuhan yang lebih sehat dari pada 2016,” kata Head of Research DPP Real Estate Indonesia (REI) Handa Sulaiman dalam sebuah diskusi di Jakarta, Senin (2/4/2018).

Hasil riset Cushman and Wakefield yang dikutip Handa menunjukkan, sewa perkantoran di kawasan ini mencapai 187.000 meter persegi atau naik lebih dari dua kali lipat dibandingkan 2016 yang hanya 83.300 meter persegi.

Pada tahun ini, diprediksi sewa perkantoran kembali naik hingga 210.000 meter persegi.

Kondisi serupa juga ditunjukkan oleh pasar perkantoran di daerah non-CBD. Meskipun kenaikan tipis, yaitu dari 111.500 meter persegi pada 2016 menjadi 123.300 meter persegi pada 2017, namun optimisme itu masih ada.

Sejumlah pengembang secara agresif merambah daerah.KOMPAS.com/RAM Sejumlah pengembang secara agresif merambah daerah.
Tahun ini, kenaikan bakal kembali terjadi dan diprediksi hingga mencapai 195.500 meter persegi.

“Sekalipun jumlahnya lebih kecil tapi jelas terlihat pertumbuhan itu terjadi. Dan itu karena supply bertambah, jadi pertumbuhan akan berlanjut di 2018,” tambah Handa.

Meski terjadi kenaikan sewa, namun belum diiringi dengan kenaikan tarif. Hal ini karena masih kompetitifnya persaingan bisnis di segmen ini, terutama setelah banjirnya pasokan perkantoran sewa sejak 2015.

Setidaknya fenomena ini bisa dilihat dari pemandangan langit perkantoran di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman. Di beberapa lokasi sudah bisa dijumpai gedung-gedung pencakar langit dengan ketinggian lebih dari 45 lantai.

Supply-nya memang sangat tinggi, sedangkan take up walaupun membesar tapi tidak bisa catching up. Karena gedung-gedung yang baru ukurannya lumayan besar,” urai Handa.

Kondominium

Sementara pada segmen kondominium, perkembangan positif juga terlihat pada kuartal IV-2017. Meskipun pertumbuhannya masih sangat tipis akibat tingginya pasokan.

Ilustrasi apartementhinkstock Ilustrasi apartemen
“Saya selalu mengatakan, we have seen the bottom. Jadi pertumbuhan market kondominium ini sudah kita lihat di belakang kita, meski pertumbuhannya soft,” tambah dia.

Optimisme pertumbuhan bisnis properti juga disampaikan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Mirza Adityaswara.

Halaman:


Terkini Lainnya

Harta Properti Gubernur Bengkulu, Tersangka Kasus Pemerasan dan Gratifikasi

Harta Properti Gubernur Bengkulu, Tersangka Kasus Pemerasan dan Gratifikasi

Berita
Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Berita
Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah secara 'Online'

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah secara "Online"

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan Saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan Saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau