Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jembatan Terpendek di Dunia Ini Menghubungkan Dua Negara

Kompas.com - 29/07/2020, 16:04 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jembatan merupakan salah satu infrastruktur yang berfungsi sebagai  konektivitas antar wilayah.

Pembangunan jembatan dilakukan untuk meningkatkan perekonomian suatu wilayah dengan kemudahan mobilitas transportasi dan logistik. 

Lantas, bagaimana dengan jembatan dengan bentang pendek? Apakah tetap berfungsi dapat menghubungkan suatu wilayah?

Zavikon Island Bridge, contohnya. Infrastruktur ini merupakan jembatan terpendek di dunia.

Betapa tidak, jembatan tersebut dirancang dengan panjang hanya mencapai 9,7 meter atau tak sampai 10 meter.

Jembatan tersebut menghubungkan dua negara di dunia yakni, Amerika Serikat (New York) dan Kanada (Ontario).

Baca juga: Sempat Menuai Polemik, Jembatan Pembelah Lautan Ini Malah Mendunia

Meski terbilang sangat pendek, Zavikon Island Bridge juga dinobatkan sebagai jembatan internasional.

Seperti diketahui, di antara Amerika Serikat dan Kanada mengalir Sungai St. Lawrence yang bermuara di Danau Ontario, Kanada.

Zavicon Island Bridge.mapio.net Zavicon Island Bridge.

Mendekati muara, badan sungai tersebut melebar dan terdapat 1.800 pulau kecil. Pulau-pulau kecil itu disebut Thousand Islands.

Pada tahun 1973 silam, Amerika Serikat dan Kanada menyepakati perjanjian bahwa Sungai St Lawrence dibagi dua sama lebar, tapi tidak ada pulau yang terbagi menjadi dua.

Oleh sebab itu, garis batas antara Amerika Serikat dan Kanada di Sungai St. Lawrence berbentuk zig-zag untuk memberikan perbatasan.

Karena hal itulah, kemudian dibangun Zavikon Island Bridge untuk mempertegas perbatasan kedua negara tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau