JAKARTA, KOMPAS.com - Penggunaan panel surya sebagai salah satu alternatif atau sumber utama energi kian menjadi tren terutama pada bangunan perumahan.
Energi surya dinilai menjadi salah satu langkah masa depan untuk dapat memaksimalkan cahaya matahari sebagai sumber energi listrik di rumah.
Namun apa saja kelebihan menggunakan panel surya dibandingkan dengan energi listrik konvensional sebagai sumber energi di rumah?
Baca juga: Gunakan Energi Surya, Gereja Katedral Jakarta Hemat Biaya Listrik 30 Persen
Mengapa banyak yang memilih panel surya dan banyak juga masyarakat yang masih menggunakan energi konvensional?
Berikut hal yang mesti Anda ketahui tentang panel surya:
1. Tagihan listrik lebih terjangkau
Selain ramah lingkungan, salah satu kelebihan utama menggunakan panel surya sebagai sumber energi adalah dapat menghemat biaya tagihan listrik.
Dengan panel surya, Anda tidak perlu pusing tentang biaya listrik yang kian membengkak setiap akhir bulan.
Panel surya akan dapat menghasilkan energi sendiri di rumah yaitu dengan memanfaatkan cahaya alami panas matahari yang kemudian dapat Anda konversi menjadi energi.
2. Biaya pasang panel surya mahal
Salah satu kekurangan menggunakan panel surya adalah biaya beli dan pasang panel surya yang masih terbilang mahal.
Baca juga: Pertama di Indonesia, Panel Surya Bendungan Jatibarang
Alasan mahal ini juga menjadi penyebab utama mengapa banyak orang belum mau beralih menggunakan panel surya.
Mahalnya harga panel ini disebabkan karena sejumlah alasan, salah satunya karena industri pembangkit listrik tenaga surya di Indonesia masih terbatas.
Selain itu, banyaknya material seperti sel surya atau solar cell yang masih dipasok dari luar negeri.
Hal itu kemudian yang menjadikan harga panel surya nasiomal menjadi lebih mahal dibandingkan negara lain.
Saat ini harga rata-rata solar panel nasional masih mencapai 1 dollar AS per watt peak (WP).
Harga tersebut jauh lebih mahal dibandingkan dengan negara lain, seperti China yang hanya 20 sen per WP.
Selain itu kapasitas panel di China bisa mencapai 500 megawatt hingga 1.000 megawatt. Sementara di Indonesia masih berkisar 40 megawatt saja.
3. Didukung banyak negara
Panel surya memberikan banyak manfaat dan dampak positif terhadap lingkungan.
Baca juga: Dibuat Portabel, Panel Surya Bisa Dibawa ke Mana-mana
Penggunaan panel surya yang juga disebut sebagai energi terbarukan ini mendapat dukungan penuh dari hampir seluruh negara di dunia.
Artinya Anda tidak perlu khawatir menggunakan panel surya di rumah Anda, hal itu karena adanya dukungan kebijakan yang diberikan pemerintah terhadap penggunaan panel surya.
4. Panel surya dapat dipasang di segala iklim
Kelebihan lainnya, panel surya dapat digunakan di segala iklim. Dengan begitu Anda tidak perlu tinggal di negara seperti padang pasir atau negara yang memperoleh cahaya matahari maksimal.
Memang benar, semakin terik matahari akan semakin banyak energi yang dihasilkan, tetapi di Indonesia yang notabene merupakan iklim tropis pun sangat cocok untuk menggunakan panel surya sebagai sumber energi.
5. Anda memiliki listrik bahkan saat matahari tidak bersinar
Menyambung poin sebelumnya, panel surya pada dasarnya mengubah dan menyimpan energi yang bersumber dari cahaya matahari.
Artinya Anda tidak perlu khawatir jika datang musim hujan dengan pencahayaan matahari yang minimal.
Baca juga: Semua Bendungan di Indonesia Bakal Dipasangi Panel Surya
Dengan panel surya ini Anda akan memiliki banyak sekali cadangan energi sehingga dapat dimanfaatkan sebagai sumber listrik di rumah.
Jika terjadi mati lampu sekalipun, tidak perlu khawatir, karena Anda tetap dapat menggunakan cadangan energi surya.
6. Anda tidak membutuhkan atap baru
Panel surya tidak hanya mengandalkan paparan sinar matahari, tetapi juga kemiringan atap, untuk memastikannya bekerja dengan kapasitas optimal.
Sedangkan umumnya atap bangunan rumah di Indonesia berbentuk miring sehingga memudahkan Anda untuk mendapatkan pencahayaan maksimal tanpa perlu merubah bentuk atap.
7. Penting dipasang oleh profesional
Memasang panel surya bukanlah pekerjaan yang dapat dilakukan sendiri, jadi selalu andalkan saran dan keahlian profesional saat memasang panel surya.
Pemasangan yang tidak tepat tidak hanya dapat merusak atap Anda, tetapi juga akan berdampak buruk bagi umur panel dan seberapa besar daya yang dihasilkannya.
8. Garansi lama
Selanjutnya, menggunakan panel surya ini memiliki garansi pabrik yang cukup lama yaitu selama 25 hingga 30 tahun. Artinya Anda tidak perlu khawatir jika panel rusak atau bermasalah.
Baca juga: Panel Surya di Atap Mal Ini Hasilkan 2,9 Megawatt Energi Bersih
Dengan begitu Anda juga dapat menghemat pengeluaran terutama untuk perbaikan, perawatan atau bahkan penggantian panel surya.
Perlu diingat bahwa panel surya kehilangan efisiensi konversi rata-rata 0,5 persen setiap tahun, namun dengan pembersihan dan perawatan yang tepat, panel surya akan awet dan bertahan lama.
9. Nilai rumah Anda akan meningkat
Penggunaan panel surya jelas akan membuat nilai harga rumah Anda meningkat.
Pasalnya Anda hidup di masa ketika membayar untuk berwawasan lingkungan dan menggunakan tenaga surya adalah jenis investasi yang akan menguntungkan.
Tidak hanya dalam bentuk tagihan bulanan yang lebih rendah, tetapi juga meningkatkan nilai pasar untuk rumah Anda.
Faktanya, memasang panel surya dapat meningkatkan daya tarik rumah Anda di pasaran dibandingan dengan rumah lainnya.
Artinya Anda akan sangat mudah untuk menjual rumah sewaktu-waktu.
10. Tidak bisa dibawa pindah rumah
Meskipun secara teknis Anda dapat membawa panel surya saat menjual atau pindah rumah, hal ini tidak benar-benar disarankan, karena biaya pemindahan, transportasi, dan pemasangan kembali sangat mahal.
Baca juga: Baru, Panel Surya Tembus Pandang
Tidak hanya itu, Anda juga berisiko merusak panel saat mencopot dan memasangnya kembali.
Jadi jika itu yang terjadi dan Anda berpikir untuk pindah, meninggalkan panel surya adalah pilihan terbaik.
Jika Anda mendapatkannya melalui sewa, kontrak dapat dialihkan ke pemilik rumah baru. Namun jika membelinya, Anda dapat menambahkan biaya mereka ke harga jual rumah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.