Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dibanding Corona, Infrastruktur Air yang Buruk Berisiko Lebih Besar

Kompas.com - 23/03/2020, 20:00 WIB
Rosiana Haryanti,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Membersihkan diri terutama dengan sabun dan air merupakan salah satu cara untuk melawan virus corona, serta sejumlah penyakit lainnya.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) melaporkan, lebih dari setengah populasi global kekurangan akses sanitasi yang layak.

Dari jumlah tersebut, sebanyak tiga perempat rumah tangga di negara berkembang tidak memiliki akses tempat cuci dengan sabun dan air.

Dengan demikian, kurangnya ketersediaan infrastruktur air dalam beberapa dekade ini membuat banyak negara diprediksi mengalami risiko lebih buruk ketimbang corona.

Baca juga: Ini Rincian Ruang Rumah Sakit Darurat Corona di Wisma Atlet Kemayoran

Kepala Eksekutif WaterAid Tim Wainwright mengatakan, sepertiga dari fasilitas perawatan kesehatan di negara-negara berkembang juga kekurangan akses air bersih.

"Sangat jelas di Afrika dan sebagian Asia kita sangat takut dengan apa yang akan terjadi. Krisis corona menyoroti betapa rapuhnya dunia," ucap Wainwright seperti dikutip Kompas.com dari The Guardian, Senin (23/3/2020).

Laporan PBB bertajuk World Water Development Report 2020 yang diterbitkan pada Minggu (22/3/2020) merujuk pada kurangnya dana infrastruktur air di seluruh dunia.

Pemimpin Laporan PBB Richard Connor menyatakan, air sering diabaikan terutama dalam pembangunan. Krisis corona saat ini menyoroti kesalahan-kesalahan tersebut.

Connor juga menekankan, investasi infrastruktur air sering dianggap sebagai masalah sosial dan dalam beebrapa kasus dianggap sebagai masalah lingkungan.

"Bukan sebagai masalah ekonomi, seperti energi," ucap dia.

Seperti pengolahan air limbah. Tak banyak pengguna atau masyarakat yang mau membayar iuran untuk pengolahan air limbah. Hal itu akhirnya dibebankan ke pemerintah.

Akan tetapi, masih banyak pemerintah yang melihat infrastruktur ini sebagai masalah lingkungan. Dengan demikian, kemauan politik untuk pengeluaran tersebut rendah.

Connor menambahkan, peningkatan akses air bersih dan sanitas memiliki manfaat yang jelas, terutama saat pandemi corona seperti saat ini.

Dia menuturkan, manfaat pengembalian investasi bisa tinggi jika manfaat ekonomi makro yang lebih luas diperhitungkan.

Menurutnya, rerata rasio manfaat biaya global untuk sanitasi sebesar 5,5 dan 2,0 untuk air minum.

Dalam laporan tersebut, PBB juga menyarankan untuk meningkatkan pemahaman antar masalah air, infrastruktur air, dan krisis iklim.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gelar Gathering, Springhill Palembang Residences Perkenalkan Hunian Bergaya Jepang

Gelar Gathering, Springhill Palembang Residences Perkenalkan Hunian Bergaya Jepang

Hunian
Gelar Customer Gathering, Botanica Springhill Residences Perkenalkan Rumah Contoh

Gelar Customer Gathering, Botanica Springhill Residences Perkenalkan Rumah Contoh

Hunian
Lampaui Target, 'Marketing Sales' Jababeka Capai Rp 3,19 triliun

Lampaui Target, "Marketing Sales" Jababeka Capai Rp 3,19 triliun

Berita
Disiapkan buat Jalur Mudik Lebaran, Ini Progres Tol Palembang-Betung

Disiapkan buat Jalur Mudik Lebaran, Ini Progres Tol Palembang-Betung

Berita
Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

Berita
Sertifikat Elektronik Dianggap Tak Aman, Nusron: Sistem Keamanannya Berlapis

Sertifikat Elektronik Dianggap Tak Aman, Nusron: Sistem Keamanannya Berlapis

Berita
Terkendala Cuaca dan Material, Bendungan Meninting Kelar Maret 2025

Terkendala Cuaca dan Material, Bendungan Meninting Kelar Maret 2025

Berita
Mal Terbesar di Timur Bekasi, Living World Grand Wisata Resmi Dibuka

Mal Terbesar di Timur Bekasi, Living World Grand Wisata Resmi Dibuka

Ritel
Tanah Eks BLBI Karawaci Mau Dimanfaatkan untuk Program 3 Juta Rumah

Tanah Eks BLBI Karawaci Mau Dimanfaatkan untuk Program 3 Juta Rumah

Berita
Nusron Bantah Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut, Ini Penjelasannya

Nusron Bantah Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut, Ini Penjelasannya

Berita
Revitalisasi Stadion Maguwoharjo Diklaim Sesuai Standar PSSI dan FIFA

Revitalisasi Stadion Maguwoharjo Diklaim Sesuai Standar PSSI dan FIFA

Fasilitas
Menurut Fengsui, Ini Cara yang Tepat Menempatkan Jam Dinding di Rumah

Menurut Fengsui, Ini Cara yang Tepat Menempatkan Jam Dinding di Rumah

Tips
Klarifikasi Nusron Wahid: Tidak Benar Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut

Klarifikasi Nusron Wahid: Tidak Benar Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut

Berita
Pilihan Rumah Subsidi di Pekalongan: Mulai Rp 130 Juta

Pilihan Rumah Subsidi di Pekalongan: Mulai Rp 130 Juta

Perumahan
Cocok untuk Milenial dan Gen Z, Springhill Yume Green Tawarkan Hunian Modern dan Terjangkau

Cocok untuk Milenial dan Gen Z, Springhill Yume Green Tawarkan Hunian Modern dan Terjangkau

Hunian
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau