JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika baru membeli rumah akan ada banyak hal yang harus Anda persiapkan, salah satunya perabotan rumah tangga.
Salah satu ruang terpenting di rumah adalah ruang makan. Maka, harus dipersiapkan dengan baik jika Anda menginginkan dekorasi yang sempurna.
Untuk itu, perlu mengetahui perabotan paling penting harus Anda beli untuk memperindah dekorasi ruang makan.
Berikut ini tiga barang tersebut.
Tentu saja, perabotan di ruang makan yang paling penting adalah meja makan. Tanpa adanya meja makan Anda takkan bisa makan serta berbincang-bincang dengan anggota keluarga.
Namun, yang harus Anda ingat adalah pilih meja makan dengan material kokoh serta sesuai dengan ukuran ruang makan Anda.
Menurut Pakar Desain Interior Alessandra Wood, ukuran meja makan Anda harus sesuai dengan jumlah anggota keluarga.
Baca juga: 3 Gaya Ini Cocok untuk Ruang Makan Abu-abu
Jika Anda menginginkan nuansa yang berbeda untuk dekorasi ruang makan pada umumnya, perlu menghamparkan permadani.
Selain estetis, permadani juga berfungsi agar minuman yang tumpah tak langsung menyentuh lantai sehingga mudah terserap.
Terutama, jika rumah Anda tak memiliki desain ubin yang sempurna dapat ditutupi dengan permadani ini.
Tak hanya permadani yang memiliki fungsi dekoratif kental, lampu gantung juga menambah nilai tambah di ruang makan Anda.
Menurut Desain Interior Kendall Wilkinson, Anda perlu menggunakan lampu gantung dengan ukuran yang pas dengan meja makan.
Selain itu, adanya lampu gantung dengan pencahayaan yang sesuai memberikan kesan hangat dan akrab antar sesama anggota keluarga.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.