7. Beton LRT di MT Haryono Jatuh
Beton proyek LRT jatuh di Jalan MT Haryono pada 15 November 2017. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun bagian belakang sebuah mobil ringsek setelah tertimpa.
8. VMS jatuh di Tol Japek II (Elevated)
Peristiwa itu terjadi pada Kamis (16/12/2017). Sebuah crane pengangkut Variable Message Sign (VMS) jatuh di ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 15.
Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa ini. Namun imbasnya, kemacetan panjang terjadi pada jalur tol arah ke Cikampek.
9. Girder JPO Tol Pemalang-Batang ambruk
Akhir Desember lalu, sebuah konstruksi girder pada proyek Tol Pemalang-Batang ambruk. Girder itu hendaknya digunakan sebagai konstruksi jembatan penyeberangan orang (JPO).
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, rekaman video atas peristiwa itu cukup mendapat sorotan masyarakat.
10. Girder Tol Desari terguling
Enam balok atau girder yang masing-masing sepanjang 30,8 meter pada konstruksi Simpang Susun Antasari Jalan Tol Depok-Antasari (Desari) terguling, Selasa (2/1/2018) pukul 09.40 WIB.
Peristiwa itu diduga lantaran adanya manuver alat berat, sehingga membentur girder paling pinggir yang menimbulkan efek domino tergulingnya lima girder di sebelahnya.
Girder yang terguling menimpa dump truck yang berada di bawahnya. Dump truck dalam keadaan kosong atau tidak ada pengemudinya.
11. Girder LRT di Utan Kayu runtuh
Sebuah girder pada proyek LRT di Utan Kayu, Jakarta Timur ambruk pada Senin (22/1/2018) dini hari. Akibat peristiwa itu, lima orang mengalami luka-luka.
Aparat berwenang sampai saat ini masih menyelidiki penyebab insiden tersebut. Pasalnya, girder jatuh sesaat setelah pekerjaan stressing dilakukan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.