JAKARTA, KompasProperti - Bagi para pencari hunian, baik rumah atau apartemen, nomor satu yang menjadi pertimbangan adalah harga. Setelah itu, lokasi, aksesibilitas, dan kedekatan dengan moda transportasi massal.
Namun, pada kenyataannya, seringkali empat hal ini tidak linear dalam satu paket hunian yang ditawarkan pengembang.
Baca juga : Tak Perlu Bingung Pilih Apartemen Murah di Cikarang
Ada hunian yang harganya murah, namun lokasi di ujung perbatasan terjauh dengan pusat kota penyangga Jakarta. Kalau kata generasi milenial, "enggak ada di peta".
Jika pun ada pengembang yang menawarkan hunian dengan lokasi hanya sepelemparan batu dari pusat bisnis Jakarta atau istilah mentereng-nya Jakarta Central Business District (CBD), harganya malah selangit.
Baca juga : Astra Property Raup Rp 5,5 Triliun dari Apartemen Mewah di Sudirman
Harga selangit itu, hanya bisa diakses oleh mereka yang tidak sensitif terhadap angka dan harga. Mau tahu harga untuk hunian-hunian di sekitar Sudirman CBD, Kuningan CBD atau Thamrin CBD?
Jangan kaget, harganya sudah puluhan miliar per satu unit. Jika dihitung per meter persegi, paling murah adalah Rp 60 juta per meter persegi.
Jadi, bagaimana nasib generasi milenial dan kalangan masyarakat yang pertumbuhan penghasilannya sangat diametral dengan kenaikan harga properti?
Jangan khawatir, KompasProperti merangkum hunian-hunian dengan harga terbilang masih bersahabat, dekat dengan pusat aktivitas, dan juga sangat aksesibel karena dibangun di sekitar Light Rail Transit (LRT).
Berikut grafisnya:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.