Kemudian, pekerjaan struktur lantai 1 seluas 3.696 meter persegi, pekerjaan pasangan dan plesteran, pekerjaan pintu dan jendela, lantai, plafond, pengecatan, dan mekanikal, serta elektrikal.
Anggaran yang dikucurkan dalam pembangunan kembali pasar mencapai Rp 51 miliar. Hingga saat ini, progres konstruksinya mencapai 71,29 persen.
Sedangkan revitalisasi Pasar Sukowati saat ini mencapai 44,38 persen. Lingkup pekerjaan berupa pembangunan blok A dan B dengan total luas lantai 9.493,74 meter persegi.
Baca juga: Meski Pandemi Kian Meluas, Proyek 3 Pasar di Jatim Terus Dikebut
Blok A terdiri dari 1 basement dan 4 lantai dengan jumlah los sebanyak 785 unit dan kapasitas parkir 24 mobil, Blok B terdiri dari 1 basement dan 3 lantai dengan jumlah kios 24 unit dengan kapasitas parkir 51 mobil.
Selain itu, juga dilengkapi pekerjaan fasilitas penunjang berupa area bermain anak, ruang laktasi, bank, dan ramah bagi penyandang disabilitas.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.