Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Idul Fitri, Saatnya Bersihkan Setiap Sudut Rumah Anda

Kompas.com - 21/05/2020, 19:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Selain itu, ganti vas bunga yang menjadi penghias meja makan di rumah dengan yang baru agar terlihat lebih segar.

Setiap peralatan di meja makan pun juga turut menjadi perhatian.

Anda harus mencuci seluruh peralatan makan sebaik mungkin seperti sendok, garpu, pisau, gelas, dan piring.

3. Kamar Mandi

Kamar mandi juga perlu diperhatikan. Sebab, kebersihan kamar mandi menjadi cerminan pemilik rumah.

Mulailah membersihkan kamar mandi dari keran air terlebih dahulu untuk memastikan kebersihan saat mengambil wudhu ketika harus melaksanakan salat Idul Fitri di rumah.

Kemudian, bersihkan bathub dan toilet kamar mandi secara menyeluruh menggunakan sikat pembersih dan pewangi.

Perhatikan untuk membersihkan ventilasi udara di kamar mandi Anda agar tak menjadi sarang berkumpulnya kuman.

Jika menempatkan mesin cuci di area yang sama dengan kamar mandi, Anda perlu mengecek selang peralatan tersebut untuk menghindari kebocoran.

4. Kamar Tidur

Bersihkan seluruh perabotan yang ada di kamar tidur sebaik mungkin, seperti tempat tidur.

Usahakan agar seprei serta sarung bantal dan guling diganti dengan yang baru. Kemudian, cuci barang tersebut dengan sabun pencuci pakaian.

Setiap alat tulis di kamar tidur pun perlu dirapihkan dan ditempatkan ke dalam suatu wadah agar tak terjadi penumpukkan barang.

Selain itu, sortir seluruh pakaian di lemari dan rapihkan jika masih terpakai.

Kalau sudah tak terpakai, Anda bisa meletakkan di gudang agar kamar tidur terlihat ringkas dan sedap dipandang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau