2. Konsep Mezzanine untuk Memberikan Kesan Spacey
Beragam cara dilakukan para desainer untuk mengatasi keterbatasan ruang atau kesan sempit yang muncul dari hunian.
Pada Budi Indah House ini, sang desainer memutuskan untuk menggunakan konsep mezzanine.
Ruang tambahan di antara lantai dan plafon ini tidak hanya memberikan area tambahan untuk penghuninya, tetapi menjadi solusi menghindari kesan sempit di keseluruhan rumah.
3. Desain Kamar Tidur yang Lebih Bersih
Mengandalkan perpaduan warna-warna netral seperti putih dan krem. Selain lantai kayu dengan warna cokelat tua, kamar tetap tampak berwarna melalui pemilihan corak dan material berbeda pada beberapa sisi dindingnya.
Mulai dari material kayu hingga kaca, ditata secara rapi dan cantik hingga menampilkan kamar tidur yang elegan.
Selain memberikan kesan mewah, cermin ini juga menunjang kegiatan padu-padan outfit sekaligus membuat ruangan terasa lebih luas.
4. Kamar Mandi dengan View yang Menakjubkan
Budi Indah House tidak sekadar menawarkan kamar mandi yang cozy dengan desain ciamiknya.
Sebuah jendela besar yang terpampang tepat di depan bak jacuzzi akan memberikan pengalaman mandi sambil bersantai yang menyenangkan untuk penghuni.
Secara keseluruhan, Anda akan menemukan beragam konsep desain di dalam hunian ini.
Bukan hanya material, perabotan pun ditata dengan beragam tema. Mulai dari industrial, modern, hingga klasik.
Namun secara keseluruhan, hunian ini tetap tampil cantik, selaras, sekaligus homey.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.