Seperti pada kamar mandi semi outdoor berikut ini, nuansa tradisional Jawa sangat kental terasa dari penggunaan atap kayu dan beberapa elemen etnik.
Elemen yang langsung memperkuat nuansa etnik tradisional adalah patung arca di bagian taman.
4. Kamar Mandi Outdoor Bernuansa Mediterranean
Memiliki desain bergaya Mediterranean, kamar mandi outdoor ini pasti akan langsung menarik perhatian.
Area shower-nya yang berada di sudut, dibuat lebih alami dengan penggunaan batu alam.
Penambahan tanaman juga penting untuk menjadikannya nampak menyatu dengan suasana luar.
5. Pemilihan Warna Kalem untuk Kamar Mandi Outdoor
Menikmati ketenangan di bawah shower kamar mandi outdoor bisa Anda dapatkan jika pemilihan warnanya juga tepat.
Kombinasikan warna-warna kalem seperti putih dan coklat sehingga nyaman dipandang mata.
Gunakan dinding berlapis marmer putih gading, lantai batu putih, hingga rak penyimpanan handuk berbahan kayu untuk memberikan permainan tekstur.
Jangan ketinggalan, hadirkan tanaman hijau sebagai pemecah kemonotonan sekaligus memberi suasana segar.
6. Kamar Mandi Semi Outdoor untuk Relaksasi
Relaksasi dengan berendam di bathtub memang sangat diidamkan banyak orang. Apalagi, dengan konsep kamar mandi semi outdoor, pengalaman relaksasi akan semakin spesial.
Penggunaan dinding dan lantai marmer adalah pilihan yang sangat tepat untuk menghadirkan kesan mewah.
7. Kamar Mandi Outdoor dengan Desain Maskulin