Angka TDS 3 ppm ini menunjukkan bahwa air terjun Jelutung masuk kategori air layak minum dan merupakan sumber air dengan kualitas terbaik di Indonesia.
Secara teknis, penyaluran air bersih dari Lingga ke Batam dapat dilakukan melalui sistem perpipaan bawah laut.
Sebagai pembanding, pemasangan pipa gas bawah laut dari Natuna ke Singapura dapat dilakukan dalam jarak sekitar 500 kilometer.
Pentingnya pembangunan bendungan dilakukan segera karena beberapa hari terakhir Batam terancam krisis air bersih.
Warga Batam mengeluh karena debit air yang mengalir ke rumahnya semakin terbatas.
BP Batam sebagai pemilik dan pengelola waduk yang menjadi sumber air baku PT Adhya Tirta Batam (ATB) diminta segera mengambil tindakan agar Kota Batam terhindar dari krisis air bersih.
Apalagi pertumbuhan penduduk dan industri di Batam yang terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.