Ruas tol ini, menurut Direktur Teknik PT Jasamarga Gempol Pasuruan Ari Wibowo, sudah sangat siap dioperasikan karena sudah melalui uji laik fungsi.
"Kami tinggal menunggu sertifikasi laik fungsi dan operasi," kata Ari.
Pekerjaan minor yang tersisa, lanjut Ari, adalah pembangunan rest area atau tempat istirahat dan pelayanan (TIP) di Km 6 untuk jalur A dan B.
Dengan demikian, saat mudik Lebaran, ruas tol ini sangat siap digunakan oleh pemudik, baik dari arah Banyuwangi maupun Surabaya.
Berita lengkapnya di sini: Tol Gempol-Pasuruan, Fungsional Rasa Operasional
4. Pemudik ke Sukabumi bisa lewat tol mulai hari ini
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus menyiapkan infrastruktur jalan tol untuk membantu kelancaran arus mudik tahun ini.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, ruas tol Seksi 1 ini sudah rampung dan tinggal penyelesaian fasilitas tambahan.
"Seksi 1 ini panjangnya sekitar 15 kilometer, jalannya sudah jadi, tinggal aksesori saja. Akan dibuka fungsional setelah Jumatan besok oleh kepolisian," ujar Basuki Hadimuljono di lokasi, Kamis (7/6/2018).
Berita lengkapnya di sini: Besok, Ke Sukabumi Bisa Mudik Lewat Tol
5. Tol fungsional Pemalang-Semarang dibuka sejak Jumat pukul 06.00 pagi
Ruas-ruas tol fungsional dari Pemalang hingga Semarang akan dibuka perdana pada Jumat (8/6/2018). Pembukaan direncanakan sejak pukul 06.00 WIB pagi.
Terkait pembukaan itu, Menhub menyerahkan kepada pihak kepolisian untuk mengatur lalu lintas berikut keamanan dari jalur tersebut.
Pihak kepolisian juga diberi kewenangan untuk membuka tol fungsional dari Pemalang hingga Semarang selama 24 jam atau tidak.
Berita lengkapnya di sini: Jumat, Tol Fungsional Pemalang-Semarang Dibuka Sejak Pukul 6 Pagi
Saksikan video reportase perjalanan mudik Tim Merapah Trans Jawa berikut ini:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.