Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemerintah Segera Bangun RS Corona Berkapasitas 1.000 Pasien

Hal tersebut diungkapkan Basuki saat meninjau lokasi eks Camp Vietnam bersama rombongan Panglima TNI di Galang, Batam, Rabu (4/3/2020).

“Kami sudah cek dan lihat berbagai fasilitas yang ada sudah cukup memadai. Fasilitas listrik, air, dan bekas gedung rumah sakit juga sudah ada. Nanti tinggal kami perbaiki dan lakukan renovasi,” ucap Basuki.

Basuki melanjutkan, setelah melakukan peninjauan, pembangunan akan segera dimulai. Hal tersebut sejalan dengan kondisi fasilitas yang telah dimiliki.

“Kami rehab ini, mudah-mudahan tidak lama. Sebab, sebagian infrastruktur sudah ada,” terang Basuki.

Basuki menjamin, pembangunan rumah sakit terintegrasi virus Corona tak mengabaikan warga sekitar, seperti suplai kebutuhan warga dari eks Camp Vietnam tersebut.

Untuk rencana pembangunan, Kementerian PUPR sudah berkoordinasi dan berbincang dengan pengelola eks Camp Vietnam.

Sementara itu, setelah melakukan peninjauan langsung lokasi eks Camp Vietnam tersebut, Basuki akan membahas rencana pematangan seluruh rangkaian pembangunan.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menambahkan, kapasitas rumah sakit sebanyak 1.000 orang pasien. 

“Untuk kapasitas rumah sakit yang akan kita bangun nantinya mampu menampung 1.000 pasien dengan ratusan jumlah kamar,” ujar Hadi.

Sebanyak dua persen dari total jumlah kamar atau 50 kamar didedikasikan khusus untuk ruang isolasi yang disesuaikan dengan protokol Badan Kesehatan Dunia atau WHO.

Dipilihnya Pulau Galang sebagai lokasi rumah sakit terintegrasi virus Corona bukan tanpa alasa.

Menurut Hadi, lokasi Pulau Galang sangat strategis, dekat dengan Bandara Hang Nadim. Bisa ditempuh dengan waktu lebih kurang 1 jam.

Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menyatakan kesiapannya dan mendukung pembangunan rumah sakit khusus pasien Corona.

"Rumah Sakit khusus Corona dibutuhkan karena untuk meminimalisasi penularan dari pasien suspect Covid-19 (Corona)," ucap Amsakar di Bandara Hang Nadim Batam, Rabu (4/3/2020).

Terkait adanya penolakan masyarakat Kecamatan Galang, Amsakar mengatakan siap menanganinya dengan sosialisasi menyeluruh dan maksimal.

"Terkait penolakan warga Galang soal permasalahan sumber air, Pemerintah dalam hal ini Menteri PUPR sudah memperhatikan untuk kelengkapannya," kata Amsakar.

 

 

Artikel ini telah tayang di tribunbatam.id dengan judul "RS Khusus Corona Dibangun di Batam, Menteri PUPR: Gedung Rumah Sakit Sudah Ada Tinggal Direnovasi" 

 

Penulis: Beres Lumban Tobing l Editor: Tri Indaryani

https://properti.kompas.com/read/2020/03/05/200240321/pemerintah-segera-bangun-rs-corona-berkapasitas-1000-pasien

Terkini Lainnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke