Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rumah Flintstone Digugat Warga California

Pemiliknya saat ini merupakan seorang pengusaha dan filantropis, Florence Fang dilaporkan telah melakukan penambahan properti berbentuk kubah itu.

Melansir San Francisco Chronicle, Rabu (20/3/2019), penambahan yang disebutkan meliputi patung-patung dinosaurus dengan ukuran besar dan warna-warna mencolok yang menghiasinya.

Modifikasi yang dilakukan Fang juga termasuk menambahkan gerbang, area parkir, dek untuk pertemuan, dan kolom bangunan.

Bahkan di salah satu patung dinosaurus terdapat tulisan "Yabba Dabba Doo" yang sering diucapkan karakter Flintstone.

Dalam gugatan yang dilayangkan ke Pengadilan Tinggi San Mateo County, pengacara yang mewakili masyarakat San Mateo County, Mark Hudak mengatakan, penambahan yang dilakukan pada properti itu telah menyalahi aturan karena mengganggu.

Hudak menambahkan, beberapa penambahan ini dilakukan tanpa memerhatikan aspek keselamatan. Terlebih pemilik bangunan dianggap menyalahi aturan dengan membangun struktur tambahan tanpa izin yang layak.

Dalam gugatannya, Hudak menulis, Fang melakukan penambahan struktur tanpa persetujuan atau perencanaan khusus, kecuali untuk izin terbatas di beberapa bagian bangunan.

Dia mengungkapkan pemilik properti harus segera melakukan koreksi untuk melindungi pengunjung yang datang ke area tersebut.

Rumah ini didesain oleh arsitek William Nicholson pada 1970-an dan dibangun dengan cara menyemprotkan campuran beton ke struktur tulangan besi.

Fang membelinya pada 2017 dan langsung menambahkan patung dinosaurus dan struktur mencolok lainnya.

"Proses ini telah berjalan dengan baik untuk kota dan masyarakatnya," ucap Hudak seperti dikutip dari San Mateo Daily Journal.

"Ini tidak adil ketika seseorang mengganggu proses ini dan membangun gedung tanpa izin," lanjut dia.

Sebelumnya, Fang pernah mendapatkan gugatan serupa dan didenda sebesar 200 dollar AS atau sekitar Rp 2,8 juta.

Selain itu Fang juga harus menyingkirkan ornamen tambahan atau memenuhi persyaratan yang diberikan.

Namun hingga batas waktu yang ditentukan, Fang hanya membayar denda dan belum merenovasi struktur atau memenuhi persyaratan tersebut.

"Kami berharap pengadilan akan menegakkan keputusan ini dan memerintahkannya untuk mematuhi keputusan panel." kata Hudak.

Menanggapi hal ini, cucu Fang, Sean Fang, mengatakan jika neneknya akan berjuang untuk menyelamatkan rumah ikonik ini.

Dia menambahkan, patung-patung dinosaurus yang dibangun di sekitar Flintstone House terlihat indah dan sangat unik. Menurutnya, banyak orang yang lebih terhibur dengan keberadaan struktur ini. 

https://properti.kompas.com/read/2019/03/21/060000521/rumah-flintstone-digugat-warga-california

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke