Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Seprai di Hotel Selalu Berwarna Putih? Ini Jawabannya

Kompas.com - 26/05/2021, 11:34 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sadar atau tidak, Anda akan selalu menemukan seprai, sarung bantal dan guling, serta selimut berwarna putih setiap menginap di hotel.

Ternyata, ada alasan di balik pemakaian warna yang selalu dicap paling bersih satu ini yang juga bisa Anda terapkan di rumah.

Melansir Woman and Home, warna putih memungkinkan Anda menambah kreativitas dalam mendekorasi suatu ruangan.

Founding Director Tielle Love Luxury Joe Molloy mengatakan, putih juga bisa menjadi kanvas kosong dalam pemilihan desain yang tepat.

"Kami selalu merekomendasikan seprai putih klasik daripada yang diwarnai karena ini (putih) tetap terlihat segar dan tidak pernah ketinggalan zaman," tutur Joe.

Joe menjelaskan, seprai putih bekerja sangat baik di kamar tidur yang digabungkan dengan skema warna yang berani dan untuk melengkapi tampilan.

Baca juga: 7 Trik Menyulap Kamar Tidur Senyaman Hotel Mewah

Lalu, ditambah lapisan mewah seperti selimut atau karpet bulu palsu untuk menambah tekstur dan volume.

Sejatinya, menurut Joe, warna putih sangat menenangkan dan menyenangkan yang membuat seseorang akan rileks saat tertidur.

Oleh karena itu, pemakaian seprai putih di hotel utamanya untuk menjaga kebersihan.

Seperti dilaporkan Reader's Digest, tidak ada tempat bagi kuman dan kotoran untuk bersembunyi di seprai putih. Itulah sebabnya hotel cenderung memilih tempat tidur putih.

Sehingga, para tamu dapat beristirahat pada malam hari dengan nyaman karena mengetahui bahwa mereka berada di tempat yang bersih.

Selain itu, penggunaan linen berwarna putih di kamar hotel tentu dapat memberikan kesan mewah.

Desain Interior di Tielle Love Luxury dan Studio Hooton Emma Hooton selalu menyarankan  para klien untuk menggunakan seprai putih.

Warna putih ini, kata Emma, juga paling banyak digunakan oleh hotel-hotel terkemuka di dunia dan ditetapkan standar dalam kemewahan.

"Ini akan memberi Anda kualitas yang sama seperti bermalam di hotel bintang lima," jelas Emma.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Berita
Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau