Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Transit Lebih dari 10 Jam, Emirates Tawarkan Menginap Gratis di Hotel Dubai

Kompas.com - 25/11/2020, 13:01 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Sumber CNN

KOMPAS.com - Maskapai penerbangan Emirates memberikan penawaran penginapan gratis di hotel bintang empat dan lima di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) mulai 1 Desember 2020.

Namun, ada syarat yang harus dipenuhi wisatawan untuk menginap di hotel berbintang itu dengan melakukan singgah atau transit di Kota Dubai setidaknya lebih dari 10 jam.

Penawaran ini diberikan menyusul jadwal penerbangan yang diubah kepada para penumpang akibat adanya Pandemi Covid-19.

Dengan demikian, para penumpang dapat mengatur ulang jadwal keberangkatan mereka melalui layanan Dubai Connect.

Untuk memesan layanan ini, Anda harus menjadi penumpang transit yang telah melakukan perjalanan dengan dua penerbangan Emirates.

Baca juga: Four Seasons Tawarkan Paket Hotel di Atas Langit

Jika sudah memenuhi syarat itu, Anda bisa menikmati penginapan di Copthorne Hotel Dubai (bintang empat) atau Le Meridien Dubai Hotel & Conference Centre (bintang lima) secara gratis.

Tak sebatas itu, Anda dapat menikmati makanan di hotel secara cuma-cuma serta diberikan biaya transportasi menuju Bandara Internasional Dubai.

Sementara bagi penumpang yang memesan kelas bisnis, Emirates akan memberikan akomodasi hotel gratis di dekat bandara yaitu Dubai International Hotel.

Namun, akomodasi untuk hotel itu tergantung ketersediaan kamar. Jika ketersediaan kamar penuh, Anda akan diberi akses ke ruang tunggu Bandara Dubai Connect Emirates terlebih dahulu.

Ruang ini memiliki fasilitas makan, minum, dan bersantai.

Bagi penumpang kelas ekonomi, Anda juga bisa menikmati persinggahan sambil menunggu dua dari hotel yang ditawarkan dapat ditempati.

Untuk diketahui, Emirates menjadi maskapai penerbangan pertama yang menawarkan untuk menanggung biaya medis penumpang dan karantina jika mereka tertular Covid-19 selama perjalanan mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau