Tak sekadar hitam, lantai tersebut juga harus glossy (mengilap). Sehingga, menciptakan sentuhan dramatis di kamar mandi.
4. Lantai warna merah muda
Apakah Anda sangat menyukai hal-hal berbau feminin? Aplikasikan saja ubin berwarna merah muda untuk menambah estetika kamar mandi.
Jika Anda telah mengaplikasikan warna pink untuk lantai, ada baiknya dinding berwarna netral seperti putih atau krem.
Hal ini bertujuan untuk membuat ruang kamar mandi Anda tak terlihat sempit karena terlalu banyak warna di dalamnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.