Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"7 Secrets", Nirwana Tersembunyi di Lombok Utara

Kompas.com - 02/05/2018, 07:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

LOMBOK, KOMPAS.com - Desir ombak Teluk Nipah yang ditingkahi hembusan lembut angin siang itu, membelai sukma sekaligus memanjakan raga. Mata pun terpejam dibuatnya.

Dalam hening, hanya terdengar semilir riak air menyentuh putihnya pasir. Anak kepiting pantai berlalu cepat kala banyu biru toska lelah mendarat. 

Di kejauhan, saujana dalam batas cakrawala, jukung-jukung nelayan berpendaran mencari ikan.  

Baca juga : Bangun Kawasan Wisata Lombok Lebih Gampang daripada Bali

Kanvas biru raksasa di atas kepala, kian memesona saat awan putihnya berarak, membentuk konfigurasi harmoni lukisan semesta.

7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.Dokumentasi Antal Valentin 7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Damai dalam rasa, juga suasana. Inilah rahasia (secret) tersembunyi di kawasan Lombok Utara.

Tuhan menciptakan Indonesia bak nirwana. Demikian sempurna. Tak mengherankan, jika keelokan alamnya membuat para investor mancanegara jatuh cinta.

Satu di antaranya investor individual asal Hungaria. Namanya, Antal Valentin. Lebih dari separuh hidup Valentin, sejak 1996, bersentuhan dengan negeri yang disebutnya permata khatulistiwa.

"Saya cinta Indonesia. Cinta pada budaya, makanan, serta keramahan orangnya. Very authentic. Pertama kali saya ke Bali, lalu Yogyakarta, Solo, Jakarta, dan kemudian Lombok Utara," kata Valentin, dalam perbincangan khusus dengan Kompas.com, Kamis (26/4/2018).

7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.Dokumentasi Antal Valentin 7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Valentin melabuhkan pilihan pada Lombok Utara, karena dia percaya bahwa strategi kolam birunya (blue ocean strategy) akan membawa keberuntungan.

Bukan Pulau Dewata yang menurutnya sudah terlalu banyak pebisnis hotel dan sesak, atau Danau Toba yang baru saja beranjak menjadi kawasan pariwisata Bali kedua. Bukan keduanya.

Lombok Utara, bagi Valentin, harta karun yang menuntut pertaruhan hidup dan matinya. Dana, dedikasi, keahlian, sekaligus komitmen dia curahkan sepenuhnya.

7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.Dokumentasi Antal Valentin 7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Lombok yang secara umum mencatat tingkat hunian hotel sekitar 75 persen, menurut Valentin, membuka peluang baginya membangun fasilitas eksklusif, mewah, dengan standar pelayanan dunia.

Maka pada 2010, dia dan sejumlah koleganya berani membelanjakan uangnya untuk lahan seluas 140 are. Di lahan yang tepat berada di bibir pantai inilah, Valentin merancang 7 Secrets Resort.

Sebuah resor berisi 24 suites dengan perpaduan langgam tropis modern yang unik dan istimewa. Bukan saja karena dimensi suite-nya yang lega, masing-masing 80 meter persegi, juga desain interior, elemen dekoratif, dan kualitas material yang belum ada duanya.

7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.Dokumentasi Antal Valentin 7 Secrets Resort, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Sah saja jika Valentin mengklaimnya sebagai yang terbaik di Lombok Utara. Karena, untuk dapat menikmati kecanggihan teknologi internet of things (IoT), empuknya kasur yang diimpor dari Belanda, nyamannya mencari inspirasi di atas kloset buatan Jerman, atau bersembunyi di balik gorden Italia, Anda harus merogoh kocek 1.000 dollar AS per malam atau nyaris setara Rp 14 juta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com