Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tunjukan Simpati, Gedung-gedung Ikonik Diwarnai Bendera Turki

Kompas.com - 01/07/2016, 04:00 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

Sumber CNN

JAKARTA, KOMPAS.com - Gedung-gedung ikonik di sejumlah negara memberikan tribut sebagai bentuk penghormatan dan belasungkawa atas teror bom di Bandara Istanbul, Turki, Selasa (28/6/2016).

Bangunan-bangunan publik di Australia dan Selandia Baru diterangi warna bendera Turki sebagai peringatan atas korban yang meninggal pada tragedi tersebut.

Di Melbourne, beberapa gedung termasuk parlemen negara Victoria diterangi warna merah dan putih.

Perdana Menteri Victoria Daniel Andrews dalam cuitannya mengatakan, hal itu dilakukan untuk menghormati mereka yang tewas dan mengirim cinta ke mereka.

"Turkey: Victoria stands with you. #Istanbul," tulis dia di bagian akhir cuitannya.

Bukan hanya Daniel, Pusat Seni Melbourne juga memberikan postingan dukungan kepada Turki dalam laman Facebook-nya.

"Malam ini, Puncak Menara kami akan berwarna merah dan putih, warna bendera Turki untuk menghormati dan mengenang mereka yang tewas dan terluka dalam serangan teroris Banda Ataturk di Istanbul. Nilai-nilai dan cara hidup kita akan selalu menang. Kekerasan dan terorisme tidak," tulis mereka.

Pun halnya dengan di Selandia Baru yang menyinari Sky Tower dengan warna merah dan putih.

Kejadian seperti ini bukanlah yang pertama. Banyak gedung, termasuk One World Trade Center New York diterangi bendera Belgia sesaat setelah serangan teroris di Brussels pada Maret silam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com