Selain itu, jika Anda memiliki hewan peliharaan, perlakukan ia dengan baik dan jadikan sahabat untuk membuat diri Anda merasa lebih santai di rumah. Berlari-lari bersama kucing Anda, bermain dengan anjing Anda, atau bahkan menonton ikan berenang di kolam dan akuarium bisa menjadi cara terindah untuk melepas stres.
5. Tekstur alami
Kehidupan sehari-hari di kota cenderung melibatkan banyak bahan buatan, plastik dan logam. Maka dari itu, menggabungkan berbagai tekstur dan bahan alami ke dalam rumah akan membantu Anda terlepas dari rasa bosan. Anda bisa mencoba wol, sisal atau karpet kapas, tumpukan kayu, meja kayu yang dipoles, lilin, atau koleksi kerang dan batu sebagai variasi dari kebosanan Anda terhadap material sehari-hari di luar rumah.
6. Perabotan
Bentuk perabot yang panjang dan rendah mengundang rasa nyaman untuk bersantai dan rileks. Anda bisa memilih sofa rendah, kursi panjang, credenza, dan sofa kayu atau bambu. Semua perabot ini akan memberikan ketenangan, bukan hanya dari warna putih sofa saja, melainkan juga warna kayu palet sederhana di meja Anda, vas besar dengan pohon bercabang, serta aneka warna bantal yang empuk di kepala Anda.
7. Kursi
Adakah hal lain yang lebih nikmatselain duduk manis di bibir jendela kamar atau balkon dengan segelas teh hangat sambil menyelipkan pandangan menatap gemerlap kota pada malam hari sebelum tidur?
Maka dari itu, hadirkan kursi yang pas di jendela kecil, di sudut mana pun di rumah Anda. Cobalah duduk dengan bantal gemuk atau menempatkan meja kopi mungil, tepat di depan jendela yang mengarah ke jalan, kolam ikan, atau pepohonan di teras rumah Anda.
8. Barang retro
Istirahatkan sejenak kehidupan Anda dari teknologi teranyar hari ini. Anda bisa merangkul teknologi retro dan membawanya ke ruang tamu Anda, seperti telepon putar zaman baheula, piringan hitam, atau jam dinding dari era ketika kakek-nenek Anda masih remaja. Hidup dengan teknologi tinggi sepanjang waktu tentu melelahkan, dan jalan keluar itu bisa Anda dapatkan dari barang-barang berteknologi sederhana alias perabot lawas itu.
9. Taman
Apakah Anda memiliki kebun belakang, teras kecil, atau balkon? Di sinilah Anda bisa melakukan apa saja yang membuat Anda bisa meningkatkan privasi di luar ruangan rumah Anda, tetapi tak terganggu dunia luar. Membangun sebuah area tempat duduk tertutup dengan teralis atau pagar, atau mengelilingi tempat duduk Anda dengan dedaunan yang tinggi, hal itu sudah cukup, tak perlu area yang luas dan mewah. Setelahnya, tempatkan air mancur kecil di luar ruangan untuk membantu menghalangi suara bising dari tetangga atau jalan raya, dan tambahkan pencahayaan yang tepat untuk suasana pada malam hari.
10. Hidup bebas
Tak peduli ukuran ruangan Anda, jika Anda tinggal di sebuah kota, maka menjaga interior rumah bebas dari keriuhan adalah sesuatu yang penting. Dunia di luar pagar rumah Anda segalanya berlangsung cepat, keras, dan penuh sesak dengan stimulasi visual. Maka dari itu, bayangkan rumah Anda sebagai oasis yang merangkul perasaan Anda, yang memberikan ketenangan, ketenangan, dan ketenangan.
Selamat menikmati "surga" Anda!