Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Mudik, Jasa Marga Akan Tutup "Rest Area" Tol Jakarta-Cikampek

Kompas.com - 17/06/2016, 07:00 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

BREBES TIMUR, KOMPAS.com - Untuk memperlancar arus lalu lintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, pengelolanya yakni PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan memberlakukan beberapa ketentuan khusus.

Selama musim mudik Lebaran 2016, Jasa Marga akan menutup tempat istirahat atau rest area.

"Rest area  Cikampek pendek sekali. Sementara, kami akan tutup rest area. Makanya kami imbau pengendara agar siap bahan bakar dan perbekalan," ujar Direktur Utama Jasa Marga Adityawarman kepada Kompas.com, usai peresmian sistem integrasi Jalan Tol Cikarang Utama-Palimanan dan Palimanan-Brebes Timur Kamis (16/6/2016).

Ia menjelaskan, selama ini, arus keluar-masuk mobil di rest area menimbulkan kemacetan. Sementara di saat dekat Lebaran, peritel  yang menyewa tempat di rest area juga kesulitan mendatangkan barang. Dengan demikian, persediaan juga terbatas.

Meski begitu, Adityawarman mengatakan, penutupan rest area ini hanya berlaku untuk penyewa yang menjual makanan dan minuman saja.

Sementara fasilitas lain seperti Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) dan masjid masih beroperasi.

Adapun Tol Jakarta-Cikampek saat ini sudah terintegrasi dengan Tol Cipali, dalam klaster 1. Artinya, pengendara hanya membayar satu kali saja yakni di gerbang tol (GT) Palimanan.

Di Cikarang Utama, pengendara hanya mengambil kartu sebagai tanda masuk. Sedangkan di Palimanan, pengendara melakukan transaksi dengan membayar tol seharga Rp 109.500.

Untuk klaster 2, integrasi berlaku pada Tol Palimanan-Brebes Timur. Tarifnya adalah Rp 20.000 yang dibayarkan di GT Brebes Timur.

Integrasi tol ini berlangsung mulai sejak 13 Juni 2016. Peresmiannya dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo di Brebes Timur, Brebes, Jawa Tengah, Kamis (16/6/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau