Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beberapa Alasan Pentingnya Ventilasi di Kamar Mandi...

Kompas.com - 25/05/2016, 23:59 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

KOMPAS.com - Sebuah kamar mandi idealnya tidak gelap, tidak pengap, dan tidak lembab. Namun, jika kondisi kamar mandi Anda sebaliknya, dapat dipastikan kamar mandi tersebut butuh ventilasi.

Ketiadaan ventilasi di kamar mandi membuat siapapun enggan memasukinya. Pasalnya kamar mandi tanpa ventilasi bisa menimbulkan panas dan bau tak sedap.

Jika masih memungkinkan, Anda bisa membuat jendela atau skylight, tak peduli berapapun ukurannya karena hal itu mutlak ada di dalam kamar mandi.

Ventilasi punya banyak kegunaan untuk kamar mandi. Lewat ventilasi, udara akan dialirkan keluar-masuk, sehingga kamar mandi selalu memperoleh udara segar.

Jadi, kamar mandi tak akan terasa panas dan pengap lagi. Jendela atau skylight juga berguna untuk memasukkan banyak cahaya matahari.

Dengan demikian, kamar mandi selalu terang di siang hari. Cahaya matahari juga menjaga kamar mandi supaya hangat dan tidak lembap sehingga bau tak sedap tereliminasi.

Seperti halnya ruangan lain pada umumnya, keberadaan satu atau lebih jendela dapat menjadikan ruangan terasa lebih lega.

Begitu juga halnya dengan kamar mandi. Jendela atau skylight menjadikan ruang terasa lebih tinggi karena bagian atasnya terbuka.

Jendela pada dinding membuat ruang terasa lebar secara horisontal. Namun jika sudah membuat kamar mandi tanpa ventilasi atau ventilasinya kurang, Anda bisa membuat jendela pada dinding yang langsung menghadap ke ruang luar.

Jika tak mungkin, Anda bisa membuat skylight. Jika tak mungkin juga, Anda bisa memasang exhaust fan untuk menyedot udara pengap kamar mandi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pemerintah Segel Gunung Geulis Country Club, Summarecon Bogor, dan Bobocabin, Upaya Kembalikan Catchment Area

Pemerintah Segel Gunung Geulis Country Club, Summarecon Bogor, dan Bobocabin, Upaya Kembalikan Catchment Area

Berita
Pengembang Indonesia dan Jepang Bangun Hunian 50 Hektar di BSD City

Pengembang Indonesia dan Jepang Bangun Hunian 50 Hektar di BSD City

Perumahan
IsDB Tertarik Bantu Renovasi Rumah Tak Layak Huni

IsDB Tertarik Bantu Renovasi Rumah Tak Layak Huni

Berita
Mengenal 'Udevelop', Ide Tata Kawasan di Kota Bandung Tanpa Gusur Masyarakat

Mengenal "Udevelop", Ide Tata Kawasan di Kota Bandung Tanpa Gusur Masyarakat

Kawasan Terpadu
Ara Bertemu Farhan, Bahas Penataan Kawasan Kota Bandung

Ara Bertemu Farhan, Bahas Penataan Kawasan Kota Bandung

Kawasan Terpadu
Hati-hati, Tol Tangerang-Merak Bakal Padat Tanggal 27 Maret 2025

Hati-hati, Tol Tangerang-Merak Bakal Padat Tanggal 27 Maret 2025

Berita
Tiga Ruas Fungsional JTTS Akan Dilengkapi Toilet Portabel hingga SPBU Modular

Tiga Ruas Fungsional JTTS Akan Dilengkapi Toilet Portabel hingga SPBU Modular

Berita
Perjuangan Warga Rusun Se-Jakarta Menuai Hasil, Tarif Air Progresif Diterapkan

Perjuangan Warga Rusun Se-Jakarta Menuai Hasil, Tarif Air Progresif Diterapkan

Berita
Diprediksi 75.000 Mobil Listrik Mengaspal Saat Mudik Lebaran

Diprediksi 75.000 Mobil Listrik Mengaspal Saat Mudik Lebaran

Berita
Tuntaskan Normalisasi Sungai Ciliwung, Lahan 11 Hektar Bakal Dibebaskan

Tuntaskan Normalisasi Sungai Ciliwung, Lahan 11 Hektar Bakal Dibebaskan

Berita
HKI Sulap Limbah Kertas 1,9 Ton Jadi Kalender dan Cinderamata

HKI Sulap Limbah Kertas 1,9 Ton Jadi Kalender dan Cinderamata

Berita
Kota Manado: Destinasi Ideal untuk Calon Pemilik Rumah

Kota Manado: Destinasi Ideal untuk Calon Pemilik Rumah

Perumahan
Tol Probowangi Paket 3 Tuntas Thun Ini, Biaya Logistik Turun 20 Persen

Tol Probowangi Paket 3 Tuntas Thun Ini, Biaya Logistik Turun 20 Persen

Berita
SMI Rogoh Rp 735,7 Miliar, Dukung Pendidikan, Kesehatan, dan Air Minum

SMI Rogoh Rp 735,7 Miliar, Dukung Pendidikan, Kesehatan, dan Air Minum

Berita
Platinum Cineplex Eastvara Resmi Dibuka, Berkonsep One Stop Entertainment

Platinum Cineplex Eastvara Resmi Dibuka, Berkonsep One Stop Entertainment

Fasilitas
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau