Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembukaan Disney Resort Shanghai Ditunda Hingga Tahun Depan

Kompas.com - 08/02/2015, 14:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

KOMPAS.com - Taman bertema Disney Resort Shanghai, Tiongkok, urung dibuka tahun ini. Sedianya, taman dengan nilai konstruksi jumbo 5,5 miliar dollar AS atau setara Rp 70 triliun tersebut beroperasi September 2015.

Namun, jadwal pembukaan tahun ini dianggap terlalu prematur. Pasalnya, semua wahana yang tersedia, belum seluruhnya siap digunakan. Sehingga pengembang dan pengelola taman raksasa hasil kolaborasi Pemerintah Kota Shanghai dan Walt Dinsey Co ini akan dibuka untuk publik pada semester pertama 2016.

Jadwal ulang pembukaan Disney Resort Shanghai bertepatan dengan perayaan dan liburan Imlek yang jatuh pada musim semi bulan Februari tahun depan. Hal ini dilakukan untuk memaksimalkan pendapatan.

Dengan demikian, publik Shanghai dan Tiongkok harus bersabar untuk menunggu lebih lama. Sebelumnya, pembangunan Dinsey Resort direalisasikan lebih dari satu dekade lalu yakni 2008 namun ditunda karena krisis keuangan global.

Disney Resort Shanghai merupakan yang keenam di dunia, dan menjadi warisan terakhir CEO Walt Disney Co, Robert Iger, sebelum pensiun pada 2018.

"Satu-satunya hal yang ingin dihindari dari pembukaan dini Disney Resort Shanghai adalah potensi risiko yang ditimbulkan. Meskipun April tahun lalu saya mengumumkan pembukaan akan dilaksanakan tahun ini," ujar Iger.

Wali kota Shanghai mendukung hal tersebut dan menjadwalkan keseluruhan konstruksi serta sentuhan akhir berupa dekorasi taman dan wahana-wahana dapat selesai tahun 2015.

Ada pun komposisi kepemilikan Disney Resort Shanghai sebesar 57 persen di antaranya dipegang BUMD Shanghai Shendi, dan 43 persen lainnya milik Walt Disney Co.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau