Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Cara Memilih Wallpaper yang Pas Laiknya Seorang Ahli

Kompas.com - 18/08/2021, 14:00 WIB
Audrey Aulivia Wiranto,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Sumber dsigners

JAKARTA, KOMPAS.com - Apakah Anda kesulitan memilih motif wallpaper yang tepat untuk dipasang di suatu ruang?

Anda harus memperhatikan dan memastikan motif, warna, dan ukuran yang sesuai dengan desain rumah, cat dinding dan berbagai bentuk perabotan lainnya.

Selain itu, perhatikan juga ketinggian, ukuran, dan cahaya alami. Ya, seperti dalam semua desain interior, Anda perlu mengevaluasi seluruhnya terlebih dahulu.

Baca juga: 6 Kondisi yang harus Diperhatikan Sebelum Memasang Wallpaper

Dilansir dari dsigners, Rabu (18/08/2021), berikut cara memilih wallpapar yang pas seperti layaknya seorang ahli

1. Evaluasi ruang

Jika ruangan yang akan didekorasi berukuran kecil, Anda harus memilih desain dengan nada cahaya yang tidak terlalu jenuh dengan gambar atau pola yang rumit.

Ruangan kecil, tidak disarankan untuk menempatkan wallpaper pada semua dinding. Untuk hasil terbaik, tempatkan wallpaper pada pusat fokus visual terbesar di dalam ruang.

Perhatikan skala dan proporsi antara wallpaper dan ruang. Di ruang kecil, polanya harus kecil untuk menciptakan ilusi lapang.

Di sisi lain, pada ruang yang luas, Anda dapat menggunakan wallpaper dengan desain yang lebih berani dengan pola dalam skala yang lebih besar, dan dapat digunakan pada beberapa dinding.

Namun, ingat bahwa mata membutuhkan beberapa permukaan berwarna solid atau alami untuk beristirahat.

2. Warna yang tepa

Perlu diperhatikan adalah pemilihan warna dan motif wallpaper yang tepat untuk ruangan.

Secara umum, bebarap motif pilihan sangat mirip antara satu yang lain, terlebih jika memilih aksen gambar tradisional.

Nada cahaya akan memberi ruang perasaan lapang sekaligus membantu menjaga ruangan tetap terang dengan cahaya buatan atau alami yang lebih sedikit.

Anda harus memilih wallpaper dengan warna yang melengkapi dekorasi dan palet warna yang ada di rumah.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau