Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raffles Bakal Buka 9 Hotel Baru, Berikut Daftarnya

Kompas.com - 10/08/2021, 22:00 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Raffles Hotels & Resort yang merupakan jaringan hotel mewah legendaris dunia asal Singapura berencana membuka sembilan hotel baru di berbagai negara.

Dilansir dari Raffles.com, empat hotel dibuka pada 2021, dan lima lainnya pada 2022.

CEO Raffles Hotels & Resorts Stephen Alden mengatakan pembukaan hotel baru ini dilakukan untuk memulai era baru.

Selain itu, Raffles Hotels & Resort juga ingin terus melipatgandakan protofolionya dengan menambahkan hotel baru di sejumlah lokasi di berbagai dunia.

"Kami terus melakukan ekspansi ke berbagai negara, dan menciptakan hotel penginapan yang menjadi impian bagi banyak orang," kata Stephen seperti dikutip dari Raffles.com, Selasa (10/8/2021).

Baca juga: Raffles Jakarta, Tempat Menginap VVIP Saat Pelantikan Jokowi

Akhir tahun ini, Raffles akan membuka hotel kedua di Dubai (The Palm), bersama dengan Bahrain, Udaipur, dan Makau.

Berikut pembukaan hotel baru Raffles Hotels & Resort tahun 2021:

1. Raffles The Palm, Dubai

Raffles The Palm Dubai akan dibuka pada Kuartal IV-2021.

Hotel ini akan menjadi resor Raffles pertama di Palm Jumeirah yang merupakan pulau buatan terbesar di dunia.

Raffles The Palm Dubai yang menempati area seluas 100.000 meter persegi di West Crescent, akan menampilkan 389 kamar, suite, dan vila mewah.

Masing-masing dengan balkon dan teras dengan pemandangan laut, serta menawarkan delapan konsep bar dan restoran.

2. Istana Raffles Al Areen, Bahrain

Tempat perlindungan yang tenang yang dikenal sebagai pulau sejuta pohon palem, Raffles Al Areen Palace terletak di dekat taman margasatwa dan cagar alam pulau yang dilindungi yang menjadi rumah bagi berbagai hewan eksotis dan tanaman gurun.

Baca juga: Akhirnya, Setelah 8 Tahun Raffles City Pun Dibuka

Dengan 78 vila kolam renang yang mewah, properti megah ini dirancang untuk mendefinisikan kembali keramahan mewah di Bahrain.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau