Arsitek Erwin Kusuma menerapkan konsep open space di rumah minimalis modern yang terdiri dari tiga lantai ini.
Di lantai satu, ruang keluarga, ruang makan, dan dapur terhubung tanpa sekat. Setiap ruangan menghadap ke arah halaman hijau dan kolam renang.
Berkat penggunaan elemen kaca inilah, pemandangan di sekitar rumah dapat dinikmati dengan sempurna dari dalam rumah.
Cahaya alami pun secara leluasa menerangi seisi rumah dengan maksimal.
Berupa warna putih pada dinding dan langit-langit, serta warna abu-abu terang pada lantai. Dua warna ini membuat ruangan terasa semakin terang, lapang, dan bersih.
Penggunaan warna putih juga membantu memantulkan cahaya alami dengan optimal.
Contohnya saja di area ruang makan dan dapur. Furnitur berbahan kayu menghiasi area berkumpul yang langsung menghadap hamparan rerumputan hijau ini.
Serat-serat dan warna kayu natural berhasil membuat suasana menjadi lebih hangat dan menenangkan.
Karya-karya seni yang kaya warna menjadi elemen dekorasi termasuk poster rock & roll.
Anda dapat menemukan galeri seni dalam bingkai di dinding antara lain di dekat pintu masuk utama dan juga di lantai dua.