Cara ini akan membuat tajuk antar pohon saling bersinggungan, sehingga bisa menaungi taman dengan lebih maksimal.
Jika ingin meletakkan tanaman semak di area taman, perhatikan untuk memilih semak dengan karakter yang dapat hidup di bawah naungan.
3. Ekspos ke Dalam Rumah
Tidak hanya untuk dinikmati di area taman, keberadaan pohon rindang juga bisa dimanfaatkan sebagai borrowing view dari dalam rumah, lho.
Untuk mewujudkannya, posisikan pohon rindang di dekat atau searah pandang dengan posisi jendela.
Secara tidak langsung, pohon yang ada di taman turut menunjang tampilan visual dekorasi interior.
4. Pohon di Tengah Kolam
Keberadaan kolam memang akan memberikan efek sejuk pada taman. Tetapi tanpa adanya elemen lain, kolam berpotensi terlihat monoton.
Maka, tak ada salahnya untuk Anda membuat “pulau buatan” di tengah kolam dan menaruh pohon rindang di sana.
Hal ini tidak hanya akan membuat kolam lebih menarik, tetapi juga akan membuat suasana taman lebih estetik.
5. Pohon Sebagai Center
Memiliki tajuk melingkar, artinya menempatkan pohon sebagai center atau di tengah taman adalah hal yang paling tepat untuk memberi naungan di setiap sisinya.
Menempatkan pohon di titik tengah juga berarti menjadikannya sebagai focal point.
Oleh karena itu, pohon rindang dengan karakter yang unik seperti dari cabang, daun, atau bunga bisa menjadi pilihan tepat.
6. Berjajar sebagai Pagar