Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Segmen Perhotelan yang Diprediksi Pulih Terlebih Dahulu

Kompas.com - 22/08/2020, 09:11 WIB
Rosiana Haryanti,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kinerja industri perhotelan, khususnya di kawasan Asia Pasifik masih mengalami perlambatan pada kuartal II-2020.

Dalam laporan terbarunya, Colliers international menyebutkan, pandemi Covid-19 secara keseluruhan membuat okupansi hotel mengalami penurunan hingga 33,9 persen, sementara tarif rerata harian atau average daily rate (ADR) sekitar Rp 890.000.

Selain mengalami penurunan okupansi, pendapatan per kamar yang tersedia atau revenue per available room (RevPAR) hotel-hotel di kawasan ini turut anjlok sebesar 69,9 persen year on year.

Meski begitu, Executive Director and Head of Hotels & Leisure for Valuation & Advisory Services Asia Govinda Singh meyakini industri ini akan kembali khususnya ketika kegiatan dan perjalanan pulih.

Baca juga: Okupansi Hotel Asia Pasifik Merosot 33,9 Persen

"Untuk mempersiapkan pembukaan kembali hotel, pelaku bisnis perhotelan perlu mengambil pendekatan lintas disiplin sehingga hotel memiliki posisi yang baik untuk membangun kepercayaan publik dan menawarkan penawaran produk dan layanan yang menarik," kata Govinda, seperti dikutip Kompas.com dalam laporannya, Jumat (21/8/2020).

Lalu segmen apa yang akan pulih lebih dulu?

Segmen weekend leisure atau rekreasi akhir pekan. Pembatasan perjalanan internasional dan karantina yang masih diberlakukan di beberapa wilayah membuat masyarakat mencari alternatif lain.

Segmen ini diproyeksikan pulih pada kuartal II atau III-2020.

Colliers memprediksi, motor penggerak yang membuat segmen ini pulih antara lain kondisi kesehatan dan keselamatan di tempat tujuan, adanya pembatasan perjalanan internasional dan tindakan karantina, hingga kepercayaan konsumen akan kondisi ekonomi.

Sementara itu, beberpa penggerak seperti keadaan politik dan pandangan ekonomi, kinerja dan prospek bisnis, serta kondisi kesehatan dan keselamatan di tempat tujuan diproyeksikan akan mendorong segmen business travel atau perjalanan bisnis kembali pulih.

Segmen ini diperkirakan pulih pada kuartal IV-2020 atau kuartal I-2021 dan kemudian diikuti oleh segmen extended leisure pada waktu yang sama.

Baca juga: Hingga 2022, Surabaya Bakal Menambah 3 Hotel Bintang Lima

Beberapa penggeraknya antara lain keyakinan konsumen akan kondisi eknomi, nilai tukar mata uang asing, dan kondisi kesehatan serta keselamatan di lokasi tujuan.

Sedangkan segmen terakhir yang diprediksi pulih adalah meeting, incentives, conferences, and exhibitons (MICE) yang diperkirakan akan kembali pada kuartal II atau III-2021.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com