JAKARTA, KOMPAS.com - Pengelola Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Regional Jasamarga Transjawa Tollroad (JTT) mulai memperbaiki Akses Gerbang Tol (GT) Karawang Timur 1.
Pekerjaan akan berlangsung selama lima hari mulai Kamis (16/4/2020) pukul 22.WIB hingga Senin (20/4/2020) pukul 14.00 WIB.
Perbaikan tersebut akan dilakukan di akses keluar GT Karawang Timur 1 menuju jalan nasional (utara) sepanjang 25 meter.
Adapun metode yang dilakukan adalah dengan rekonstruksi rigid.
Baca juga: Kabar Penggembosan Ban, Jasa Marga Pastikan GT Pondok Ranji Aman
General Manager Representative Office 1 JTT Widiyatmiko Nursejati melalui keterangan tertulis kepada Kompas.com, Kamis, mengatakan dengan dilaksanakannya pekerjaan tersebut, akan diterapkan sistem buka tutup satu jalur pada Akses GT Karawang Timur 1 menuju jalan nasional (utara).
Guna mengantisipasi kepadatan, Widiyatmiko menuturkan, pihaknya bekerja sama dengan Kepolisian menyiapkan rekayasa lalu lintas berupa sistem buka tutup lajur 1 dan 2 arah Jakarta pada GT Akses Karawang Timur 1.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.