Kamar ini sangat cocok untuk kamar tidur anak cewek yang mulai beranjak remaja.
3. Warna Hijau Kekuningan untuk Tempat Tidur Antik
Kamar tidur anak ini menggunakan bingkai ranjang antik dari bahan besi yang semakin jarang ditemukan.
Untuk menghilangkan kesan kuno yang kusam dan usang, ranjang antik dicat warna hijau kekuningan yang segar dan terang.
Nuansa alam diperkuat dengan wallpaper warna coklat bermotif dahan dan ranting pepohonan.
Sementara untuk pemanis lantai, dipilih pula karpet dengan motif yang masih berkaitan dengan alam, yakni motif bulu burung merak.
Nuansa alam semakin kental melalui material lantai dari papan-papan kayu berwarna dan bertekstur alami.
4. Kamar Anak yang Cantik dengan Aksen Kelambu Hijau
Kelambu yang ditambahkan pada tempat tidur anak tak hanya berfungsi sebagai pelindung dari serangga saja. Lebih dari itu, kelambu juga berfungsi sebagai dekorasi kamar.
Untuk kamar anak yang didominasi warna putih, kelambu berwarna hijau menjadi pilihan yang tepat. Suasana kamar jadi berkesan damai dan tenang. Anak Anda pasti suka!
5. Kombinasi Warna Hijau dan Warna Biru
Merancang kamar bernuansa hijau bukan berarti kamar anak harus didominasi warna hijau. Selain warna putih, warna biru juga cocok dikombinasikan bersama warna hijau.
Perpaduan warna hijau dan biru dapat menghasilkan nuansa kamar yang menenangkan. Warna biru bermotif yang dihadirkan lewat karpet dan wallpaper menjadikan kamar lebih ramai.
Ditambah pula sentuhan keceriaan khas anak-anak berupa kanopi pagoda di atas masing-masing kepala ranjang. Lucu, ya?!
6. Tempat Tidur Model Tenda Warna Hijau