Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Aksen Dinding Bikin Rumah Tampil Mewah

Kompas.com - 21/09/2019, 20:59 WIB
Hilda B Alexander

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Cara ampuh menampilkan perubahan nyata dalam dekorasi ruangan di rumah Anda adalah dengan membuat dinding beraksen.

Untuk tujuan ini, Anda sebenarnya cukup mengubah tampilan salah satu sisi dinding saja.

Menggunakan warna yang berbeda pada dinding merupakan satu di antara sekian banyak ide kreatif dalam membuat dinding aksen.

Masih ada banyak ide lainnya yang dapat Anda terapkan sesuai dengan selera dan bujet yang tersedia, seperti pada beberapa ide berikut ini.

1. Dinding Aksen dengan Warna Berbeda

Cara termudah menciptakan dinding aksen adalah dengan mengecatnya menggunakan warna yang berbeda atau kontras.

Sesuaikan pemilihan warna furnitur yang serasi dengan warna dinding, untuk menciptakan benang merah tema ruangan.

Sangat mudah dan menyenangkan bukan!

2. Wallpaper dengan Pola dan Motif yang Super Berani

Penggunaan wallpaper dengan pola, warna, dan motif yang mencolok menjadikan ruang bayi ini terlihat lebih menawan.

Warna wallpaper yang dipilih juga terlihat sangat kontras dengan warna monokromatik pada ruangan.

Apabila Anda kurang menyukai warna yang terlalu mencolok, Anda dapat menggunakan warna-warna lembut yang senada dengan warna dinding ruangan yang lain.

3. Dinding Aksen Batu

Ingin memasukkan kesan alami dan natural pada rumah Anda? Mengapa tidak menggunakan dinding batu sebagai dinding aksen?

Anda dapat menggunakan batu ekspos sebagai dinding atau dapat juga menggunakan veneer batu—batu berlapis sebagai pengganti.

Dinding aksen batu di ruang makan tampil semakin cantik dan romantis dengan penambahan beberapa lampu lilin.

4. Efek Gradasi yang Manis pada Dinding Aksen

Mengapa harus puas dengan satu warna bila Anda dapat menampilkan efek gradasi yang menawan pada dinding aksen rumah Anda?

Gradasi warna bisa dipilih mulai dari yang paling lembut hingga paling gelap dengan transisi yang mulus dan tidak terputus untuk kesan alami.

5. Permainan Bentuk Geometri

Bentuk geometri memiliki kesan tersendiri dalam dunia desain interior.

Permainan bentuk geometri dapat diaplikasikan dalam berbagai aspek di sebuah ruangan, termasuk juga untuk dinding aksen.

Pola geometri berbentuk kubus dan persegi panjang pada ruangan ini berfungsi bukan hanya sebagai dinding aksen, namun juga sebagai headboard.

6. Material Kayu yang Hangat

Tidak dapat dimungkiri bahwa penggunaan material kayu dalam sebuah ruangan akan memberikan kehangatan yang tidak akan didapatkan dari material lain.

Untuk itu, Anda dapat menggunakan material yang satu ini sebagai dinding aksen pada salah satu ruangan di rumah Anda.

Pada desain ruang tamu ini, material kayu digunakan bukan hanya sebagai dinding, namun juga sebagai built-in shelves yang menyatu dengan dinding tersebut.

7. Warna Hitam yang Dramatis

Tidak banyak orang yang akan memilih warna hitam untuk dinding rumah. Warna hitam identik dengan kesan gelap, suram, dan berat, serta kerap dihindari dalam upaya menciptakan sebuah hunian yang nyaman.

Sebenarnya, Anda tetap dapat menggunakan warna hitam untuk kesan yang dramatis tanpa memberikan kesan gelap dan suram. Cobalah warna hitam untuk warna dinding aksen Anda.

Pada kamar tidur ini, warna hitam menjadi dinding aksen sekaligus pelengkap heaboard pada tempat tidur yang memiliki warna serupa.

Tambahan bentuk geometris dengan kesan 3D membuatnya terlihat lebih menarik dan elegan.

Aksen pada dinding selalu sukses menjadi focal point. Pandangan mata akan langsung tertuju kepada dinding sebagai background dari penampilan ruangan.

Anda cukup menggunakan furnitur yang simpel karena dinding Anda sudah mencolok.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com