Selain itu, setiap tiga tahun sekali, pemilik harus melakukan recoating untuk menjaga bilah bambu tetap terjaga.
Kemudian pada kedua sisi bambu harus ditutup agar tidak menjadi sarang berbagai binatang seperti tikus maupun ular.
Cara lainnya adalah produsen atau perajin bambu bisa menggunakan racun tikus atau jangkrik untuk mencegah bilah-bilah bambu digunakan sebagai sarang.
Namun sebelum digunakan, bambu yang akan dipotong harus mencapai usia yang sesuai.
Menurut arsitek yang juga mengembangkan konstruksi bambu ini mengungkapkan, batang bambu dapat digunakan bila sudah mencapai usia kira-kira 2 sampai 5 tahun.
Chiko melanjutkan, pemotongan bambu juga harus memerhatikan musim. pada saat musim hujan, rebung mulai tumbuh, sehingga pada masa ini kandungan air pada bambu mencapai puncaknya.
"Bulan Desember-Januari enggak baik (untuk pemotongan bambu)," ucap Chiko.
Dia menambahkan, pada masa peralihan atau kira-kira pada bulan September merupakan waktu yang pas untuk memotong bambu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.