Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uang THR Bisa untuk Beli Rumah Murah, Ini Pilihannya

Kompas.com - 07/05/2019, 14:24 WIB
Erwin Hutapea,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Pesona Kahuripan

Pengembang menjual unit rumah seharga Rp 156 juta dengan tipe 30/60 yang terdiri dari 2 kamar tidur dan satu kamar mandi.

Saat ini ada penawaran promo uang muka 1 persen, yaitu Rp 1.560.000. Adapun tenornya mencakup 10 tahun, 15 tahun, dan 20 tahun.

Baca juga: Rumah Murah Tipe 36/60 Bisa Dicicil Rp 25.000 Per Hari

Perumahan yang berlokasi di Cileungsi, Bogor, ini merupakan salah satu hunian yang masih asri dengan beberapa fasilitas, misalnya jalan selebar 12 meter dan double dinding.

Bukit Mekar Wangi

Pengembang membangun perumahan yang berlokasi di Mekarwangi, Tanah Sereal, Kota Bogor, ini di atas lahan seluas 50 hektar.

Ada berbagai jenis rumah yang ditawarkan, yaitu mulai dari tipe 24/72, 36/72, 36/66, 36/90, 45/120.

Harganya mulai dari Rp 350 juta-an sampai Rp 590 juta-an, baik melalui pembayaran secara tunai maupun KPR dengan tenor hingga 25 tahun.

Green Aira Village

Perumahan ini berlokasi di daerah Sawangan, Depok. Konsep yang dikembangkan yaitu hunian minimalis dan modern.

Baca juga: Ini Syarat Dapatkan Rumah Murah Rp 140 Jutaan

Jenis rumah yang tersedia bertipe 36 dengan luas tanah 60 meter persegi, yang terdiri dari dua kamar tidur dan satu kamar mandi. Harga penjualannya Rp 137 juta.

Selain harga rumah yang terjangkau, pengembang juga menawarkan fasilitas keamanan 24 jam, pasar, rumah sakit, sekolah, dan kolam renang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com