JAKARTA, KOMPAS.com - Program rumah instan sederhana sehat (Risha) bisa menjadi solusi alternatif rumah layak huni dengan harga terjangkau bagi masyarakat dengan dana terbatas.
Melalui akun Twitter-nya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), menjelaskan simulasi pembangunan rumah dengan dana di bawah Rp 50 juta menggunakan sistem Risha.
Risha merupakan hunian yang dibangun dengan komponen utama berupa panel, beton, dan baut. Rumah ini juga dirancang secara modular atau blok-per-blok yang disusun menjadi satu.
Setiap modul dirancang dengan ukuran 3x3 meter dengan harga sekitar Rp 4,16 juta.
Baca juga: Risha dan Rika, Kokoh Berdiri Meski Diguncang Gempa
Berikut harga panel Risha:
Benarkah bangun rumah bisa dilakukan dengan uang 50 juta?
[A Thread] pic.twitter.com/1c3bT2ryiy
— Kementerian PUPR (@KemenPU) January 28, 2019
Sementara untuk membuat satu buah modul Risha maka diperlukan 24 buah panel P1 (Rp 2,64 juta), 8 panel P2 (Rp 800.000), dan 8 panel P3 (Rp 720.000).
Dengan kata lain, dana yang disiapkan untuk mendirikan satu buah modul Risha sebesar Rp Rp 4,16 juta.
Kementerian PUPR membuat simulasi dana yang dibutuhkan untuk mendirikan sebuah rumah tipe 33.
Dengan struktur Risha, rumah tersebut hanya membutuhkan dana kurang lebih Rp 47,24 juta, dengan rincian:
Namun perlu diperhatikan, Risha hanya mampu menopang struktur bangunan maksimal dua lantai.
Sedangkan untuk luas rumah dapat dirancang secara fleksibel asalkan mengikuti ukuran komponen modular.
"Untuk luasan mengikuti ukuran modular 3x3 meter, atau 3x1,8 meter, atau 1,8x1,8 meter. Dengan kreasi desain dari arsitek ukuran modular tersebut tetap bisa dibuat luasan yang cukup bervariasi," tutur Kepala Balai Litbang Tata Bangunan dan Lingkungan, Pusat Litbang Perumahan dan Lingkungan, Kementerian PUPR, Kuswara, kepada Kompas.com, Rabu (30/1/2019).
Struktur Risha dapat dibangun sendiri, namun Kuswara menyarankan untuk menggunakan tenaga terlatih agar bisa mendapatkan jaminan kualitas yang lebih baik.
Selain itu, tenaga terlatih juga dapat mempercepat proses pembangunan.