Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahan Gempa, Rumah Subsidi di Palu Ini Terjangkau bagi MBR

Kompas.com - 02/10/2018, 21:35 WIB
Hilda B Alexander,
Erwin Hutapea

Tim Redaksi

"Saya bisa beli karena pakai KPR BRI Syariah," kata Basri.

Di samping memiliki kualitas yang mumpuni, lokasi perumahan ini juga cukup strategis. Letaknya hanya berjarak sekitar enam menit dari Bandara Mutiara Sis Al Jufri. Sementara itu, jarak menuju pusat Kota Palu dan Kabupaten Sigi dapat ditempuh dalam waktu 15 menit.

Tahan gempa

Perumahan yang dibangun dengan aturan standar Kementerian PUPR ini dapat dikatakan tahan uji, terutama pada blok rumah subsidi. Tidak ada kerusakan fisik pada bangunan.

Kompas.com menyempatkan diri untuk melihat langsung perumahan yang sedianya akan diresmikan Presiden Joko Widodo pada Senin (1/10/2018) itu, dan hanya mendapati retak-retak minor.

Itu pun hanya pada bangunan rumah yang sudah mengalami penambahan ruang yang dibangun sendiri oleh warga pemilik.

Misalnya pada rumah yang dihuni Sabri dan Dasriani. Retak halus atau retak rambut terpantau pada bagian ruang belakang yang berfungsi sebagai dapur.

"Kami menambahkan sendiri bangunan dapur ini. Karena waktu itu tanah di belakang masih luas. Jadi kami manfaatkan sekalian," kata Sabri.

Baca juga: Bantu Pemerintah, Kontraktor Ikut Tangani Bangunan Rusak Pasca-gempa

Direktur Utama PT Abdi Jasa Developer Suparman menjelaskan, Perumahan Kelapa Gading bisa bebas dari retak dan rusak walau diguncang gempa karena dibangun dengan fondasi batu kosong.

Batu kosong ini berfungsi sebagai penyeimbang gerakan jika terjadi getaran kuat yang disebabkan oleh gempa.

Fondasi batu kosong ini terdiri dari campuran batu dan pasir tanpa semen yang ditempatkan pada lapisan paling bawah bagian dasar bangunan.

Selain itu, Suparman mengaku, pihaknya membangun Perumahan Kelapa Gading berdasarkan spesifikasi yang ditetapkan Kementerian PUPR.

"Kami pakai besi ukuran 10 SNI. Tiang kolom ada sedikit modifikasi, jika spek pemerintah 15 x 15, kami gunakan 10 x 20," jelas Suparman.

Sebagai perumahan subsidi untuk MBR, Perumahan Kelapa Gading mendapat bantuan prasarana sarana umum (PSU) berupa jalan lingkungan bercor beton.

Sementara fasilitas umum dan sosial, seperti tempat ibadah (masjid), sekolah, lapangan olahraga dan taman, disediakan oleh pengembang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Tips
Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Berita
Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Ritel
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau