Bentuk ini sesuai dengan iklim tropis Nusantara yang dapat mengalirkan hujan dengan intensitas tinggi.
Tonggak lainnya berjumlah 121 buah, yang melambangkan jumlah ninik mamak (pemangku adat) di tempat ini. Tiang gantungnya berjumlah 15 buah, sebanyak jumlah khatib dan bilal.
Masjid ini memiliki 28 jendela. Jumlah ini bukan tanpa alasan, angka 28 melambangkan 28 suku yang ada. Sementara dua buah pintu menggambarkan Laran Nan Duo.
Struktur bangunan berbentuk segi empat, menggantikan bangunan pagoda yang teah ada sebelumnya.
Pada tahun 2010, masjid ini ditetapkan oleh Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata sebagai bangunan cagar budaya, dan dikelola oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya Batusangkar.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.