JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak persiapan yang harus Anda lakukan saat mudik ke kampung halaman via darat alias menggunakan kendaraan pribadi.
Tak hanya memastikan kendaraan dalam kondisi baik, Anda juga harus mengantongi sejumlah panduan yang akan memudahkan sepanjang perjalanan.
Salah satunya, mengandalkan teknologi. Anda bisa mengunduh beberapa aplikasi berikut ini yang bisa membantu dalam perjalanan mudik nanti!
Inilah 5 aplikasi yang akan memudahkan Anda dalam melakukan perjalanan mudik via darat:
1. Jasamargalive
Lokasi kamera yang tersedia antara lain di:
Aplikasi ini dilengkapi dengan lokasi CCTV terdekat ketika pengguna memilih salah satu lokasi di sepanjang jalan tol tersebut.
Selain itu, aplikasi ini dilengkapi peta traffic dan peta kamera di beberapa lokasi.
2. Google Maps
Aplikasi ini bisa digunakan untuk mengetahui peta suatu wilayah.
Google Maps juga dilengkapi dengan informasi lokasi ATM, tempat ibadah, rest area, tempat makan, dan sebagainya.
Aplikasi ini terintegrasi dengan Google Street View dan satelit, sehingga memudahkan penggunanya untuk menemukan suatu lokasi yang diinginkan.
Google Maps juga dapat berfungsi walaupun dalam mode offline.
Aplikasi ini dilengkapi dengan suara navigasi yang akan memberikan peringatan sebelum pengemudi harus berbelok.