Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keppel Land Tunjuk ACSET Bangun West Vista di Jakarta Barat

Kompas.com - 01/10/2015, 22:30 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengembang berbasis di Singapura Keppel Land Limited (Keppel Land) secara resmi menunjuk perusahaan konstruksi PT Acset Indonusa, Tbk. (ACSET), sebagai kontraktor utama untuk pembangunan hunian West Vista di Jakarta Barat. 

ACSET merupakan perusahaan konstruksi terintegrasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dengan rekam jejak 20 tahun, perusahaan ini termasuk salah satu kontraktor terkemuka di Indonesia dengan spesialisasi pelayanan teknik dan konstruksi di bidang bangunan, sipil, kelautan dan pekerjaan khusus pondasi yang berkualitas.

Presiden Keppel Land Indonesia, Sam Moon Thong, mengatakan, rekam jejak itulah yang mampu meyakinkan Keppel Land untuk menunjuk ACSET dalam menyelesaikan proyek West Vista tepat waktu, dengan mengedepankan keunggulan kualitas.

"Kami yakin akan kemampuan mereka yang solid dan mampu menampilkan standar Keppel Land dalam menghadirkan produk properti berkualitas," ujar Moon Thong, di Jakarta, Kamis (1/10/2015).

Menurut Presiden Direktur ACSET, Tan Tiam Seng Ronnie, penunjukan oleh Keppel Land ini merupakan langkah awal kemitraan yang erat. Hal itu ditandai dengan dimulainya konstruksi West Vista pada bulan September lalu.

West Vista menempati lokasi strategis di Jalur Lingkar Luar Barat Jakarta dan dapat diakses dari pusat bisnis utama serta dekat dengan Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Di dalamnya akan dibangun apartemen sebanyak 2.855 unit.

Untuk merealisasikan West Vista, Keppel Land membenamkan dana senilai Rp 2,6 triliun. Dana sebesar itu, di luar anggaran Rp 381,5 miliar akuisisi lahan seluas 3 hektar pada Januari 2014, akan dimanfaatkan untuk keperluan konstruksi.

West Vista, sebagaimana produk Keppel Land lainnya di banyak negara, dirancang dengan pendekatan inovatif, kualitas tinggi, dan berkelanjutan. Menara kembar setinggi 45 lantai ini ditawarkan dalam tiga varian tipe yakni studio seluas 30-35 meter persegi, satu kamar tidur ukuran 40-45 meter persegi, dan dua kamar190  tidur berdimensi 59-65 meter persegi.


Harga penawaran perdana mulai dari Rp 24 juta per meter persegi di luar PPN. Jika dikalkulasi, untuk mendapatkan unit terkecil, dana yang harus dikeluarkan dari kocek senilai Rp 720 juta. Menilik dari besaran harga ini, Keppel Land menyasar kelas menengah atas. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau