Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia... Sembilan Bangunan Kontroversial Sepanjang Masa!

Kompas.com - 01/12/2014, 15:54 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

KOMPAS.com - Sebuah bangunan biasanya berdiri atas berbagai aspek. Ada banyak cerita atau kontroversi di setiap pembangunannya. Kontroversinya pun bisa bermacam-macam, tergantung situasi dan kondisi selama pembangunan berlangsung.

Salah satu gedung atau bangunan yang menjadi pembicaraan adalah Al-Wakrah Stadium di Doha, Qatar. Stadion tersebut dibuat oleh Zaha Hadid untuk event Piala Dunia 2022 di Qatar.
Bangunan tersebut menjadi kontroversi ketika banyak pekerjanya tewas selama pembangunan berlangsung.

Namun, tentu saja, Al-Wakrah bukan satu-satunya bangunan kontroversial. Seperti berikut ini, sembilan bangunan dengan kontroversi terbesar di dunia berdasarkan versi ArchDaily.com:

www.archdaily.com Al-Wakrah Stadium di Doha, Qatar. Stadion tersebut dibuat oleh Zaha Hadid untuk event Piala Dunia 2022 di Qatar. Bangunan tersebut menjadi kontroversi ketika banyak pekerjanya tewas selama pembangunan berlangsung.
9. The Portland Building (Portland, Amerika Serikat)/Michael Graves

The Portland Building dibangun Michael Graves dan menjadi bangunan pertama era post-modern di Amerika Utara. Bangunan tersebut mulai menjadi kontroversi ketika banyak yang bertanya tentang validitas dan kegunaannya pada penduduk Portland.

Selain itu, The Portland Building juga menerima kritik keras akibat desain berlebihan dan rencana interior tertutup di dalamnya.

8. Sagrada Familia (Barcelona, Spanyol)/Antoni Gaudi

La Sagrada Familia merupakan basilika Katolik Roma yang menjadi ikon kota Barcelona. Basilika merupakan proyek konstruksi terpanjang di dunia.

Tahun ini merupakan tahun ke-132 Basilika sejak kali pertama dibangun pada 1882. Pembangunannya terhenti pada 1926 setelah sang arsitek, Antoni Gaudi, meninggal akibat kecelakaan.

Hampir 100 tahun setelah kematian Gaudi, serangkaian arsitek telah mengeksekusi lanjutan bangunan ini, meski gambar aslinya telah hancur total akibat Perang Saudara di Spanyol.

Kini, proyek pembangunan Sagrada Familia direncanakan selesai pada 2026 untuk menandai 100 tahun kematian Gaudi dan 144 tahun setelah pembangunan pertama dimulai.

www.archdaily.com Antilla Residential Tower dibangun dekat dengan kawasan kumuh Golibar di pusat kota Mumbai. Menara dengan 27 lantai itu merupakan rumah bagi sebuah keluarga yang memegang rekor sebagai residensial pribadi termahal di dunia.
7. Antilla Residential Tower (Mumbai, India)/Perkins + Will/Hirsch Bedner Associates

Antilla Residential Tower dibangun dekat dengan kawasan kumuh Golibar di pusat kota Mumbai. Menara dengan 27 lantai itu merupakan rumah bagi sebuah keluarga yang memegang rekor sebagai residensial pribadi termahal di dunia. Total dana pembangunannya mencapai 1 triliun dollar AS atau lebih dari Rp 12 ribu triliun.

Bangunan ini dimiliki oleh orang kaya nomor lima di dunia, Mukesh Ambani. Proyek tersebut telah menerima penolakan luas dari penduduk Mumbai. Penduduk beranggapan bahwa menara itu tidak sensitif dan terlalu berlebihan, serta meremehkan rumah-rumah di sekitarnya.

6. Woman's Building, World's Columbian Exposition (Chicago, Amerika Serikat)/Sophia Hayden Bennett

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ingin Layanan BPN Meningkat, AHY Tekankan Dua Faktor Penting

Ingin Layanan BPN Meningkat, AHY Tekankan Dua Faktor Penting

Berita
Permudah Akses Warga Ciputat, Progress Group Bangun Jalan Penghubung

Permudah Akses Warga Ciputat, Progress Group Bangun Jalan Penghubung

Berita
6,6 Juta Kendaraan Lintasi Tiga Ruas Tol Astra Infra Selama Mudik Lebaran

6,6 Juta Kendaraan Lintasi Tiga Ruas Tol Astra Infra Selama Mudik Lebaran

Berita
[POPULER PROPERTI] 5 Tahun ke Depan, 'Crazy Rich' Indonesia Lampaui Dunia

[POPULER PROPERTI] 5 Tahun ke Depan, "Crazy Rich" Indonesia Lampaui Dunia

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Demak: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Demak: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Klaten: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Klaten: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Wonosobo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Wonosobo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Boyolali: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Boyolali: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Identifikasi 100 Properti, OYO Fokus Layani Akomodasi Pemerintah

Identifikasi 100 Properti, OYO Fokus Layani Akomodasi Pemerintah

Hotel
Permintaan Membeludak Pasca-Lebaran, KAI Siapkan Tambahan Relasi Ini

Permintaan Membeludak Pasca-Lebaran, KAI Siapkan Tambahan Relasi Ini

Berita
Lebaran 2024, 2,1 Juta Kendaraan Lintasi Tol Trans-Sumatera

Lebaran 2024, 2,1 Juta Kendaraan Lintasi Tol Trans-Sumatera

Berita
Meski Tahan Lama, Wastafel 'Stainless Steel' Punya Kekurangan

Meski Tahan Lama, Wastafel "Stainless Steel" Punya Kekurangan

Tips
Juli Ini, Proyek Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 3 Kelar

Juli Ini, Proyek Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 3 Kelar

Berita
Metland Catatkan Laba Bersih Rp 417,6 Miliar Sepanjang 2023

Metland Catatkan Laba Bersih Rp 417,6 Miliar Sepanjang 2023

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jepara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jepara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com