Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia Rumah Mewah Para Penggawa TI

Kompas.com - 30/08/2013, 14:10 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

Allen memiliki tidak hanya satu, tetapi sembilan rumah yang terangkum dalam tujuh klaster di Pulau Mercer ini. Ia sendiri hanya mengisi salah satu di antaranya. Sementara rumah-rumah lainnya didiami anggota keluarga dan para tamu. Rumah-rumah tersebut memiliki fitur yang fantastis termasuk helipad mengapung, lapangan basket sesuai ketentuan NBA, pusat kebugaran, ruang serbaguna, kolam renang dengan seluncuran, dan ribuan kaki persegi taman air.

Menurut The King County, aset Allen di Pulau Mercer ini senilai 116,2 juta dollar AS (Rp 1,2 triliun).

Rumah Michael Dell "Raptor Residence"

Pendiri dan CEO Dell mungkin menghabiskan banyak waktu di rumahnya saat ini, sebuah kastil di Austin, Texas. Namun ternyata, ia juga diketahui memiliki surga tropis mengesankan di Kukio,  Hawaii, tempat dia menghabiskan liburannya.

Rumahnya di Hawaii ini disebut "Raptor Residence". Luas bangunannya mencapai 18.500 kaki persegi, terdiri atas tujuh ruang tidur, dan tujuh kamar mandi. Rumah ini menempati lahan tepi air dengan ukuran 189.704 kaki persegi. Nilai "Raptor Residence", ditaksir lebih dari 58 juta dollar AS (Rp 633,8 miliar)

Rumah Yuri Milner di Silicon Valley

Miliarder asal Rusia yang juga investor berbagai media sosial Facebook, Zynga, Twitter, Spotify, ZocDoc, 360Buy.com, dan Groupon ini membeli rumah seharga 100 juta dollar (Rp 1,09 triliun) pada Maret 2011.

Harga transaksi tersebut menempatkan rumah ini sebagai salah satu termahal di Amerika Serikat. Luas bangunannya mencapai 30.000 kaki persegi, berada di atas lahan berukuran 4,4 hektar di area premium Los Altos Hills.

Padahal, diketahui kemudian harga hunian ini hanya separuhnya saja. Juru taksir Santa Clara County melaporkan bahwa Milner seharusnya hanya membayar 50,3 juta dollar AS (Rp 549,7 miliar) dan bahkan harga aktual saat ini hanya 45 juta dollar AS (Rp 491,8 miliar).

Tak hanya fisik bangunan yang mencengangkan, pemandangan San Fransisco Bay-nya mampu membuat tamu tak beranjak. Ada lima kamar tidur dan 9 kamar mandi yang dilengkapi ruang serbaguna, teater pribadi, gudang anggur, dan kolam renang dalam ruang.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com