Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jessy Quantero: Aryaduta Tuan Rumah di Negeri Sendiri

Kompas.com - 04/08/2010, 13:53 WIB

Aryaduta Tugu Tani adalah hotel lama milik BM Diah. Dulu bernama Hotel Ambassador, dan kemudian namanya berganti menjadi Aryaduta dan dikelola oleh Hyatt, sebelum diambil alih Lippo awal tahun 1997. Setelah itu, Lippo tetap menggunakan Aryaduta sebagai brand hotel.

Sebelumnya, Lippo juga sudah punya hotel di Lippo Village, yang dibangun tahun 1992. Namanya Imperial Century Hotel, dan sekarang menjadi Aryaduta Lippo Village.

Lippo sebelumnya juga memiliki hotel di kawasan Sudirman, yang dikelola oleh Aston dan dinamakan Aston Sudirman, yang dioperasikan tahun 1998. Setelah diambil alih Lippo tahun 2008, hotel itu dinamakan Aryaduta Semanggi

Aryaduta Pekan Baru sebelumnya hotel milik orang lain yang dibuka 2001 dan kemudian diambil alih Lippo pada tahun 2008. Sedangkan Aryaduta Medan dibangun Lippo dan dibuka Desember tahun 2007.

Aryaduta Makassar dibangun sebelum krisis moneter 1997, bersama dengan GTC. Lokasinya dekat pantai. Sedangkan hotel di Palembang dibuka 2005 dan diakuisisi Lippo tahun 2008.

Semua hotel dengan brand Aryaduta sudah disesuaikan dengan standar Lippo.

Mengapa Lippo begitu yakin Aryaduta mampu bersaing di antara hotel-hotel bintang lima lainnya? Yang pasti adalah karena Aryaduta adalah brand Indonesia dengan jaringan hotel bintang lima paling luas. Dan Lippo ingin Aryaduta menjadi tuan rumah di negeri sendiri.

Kami ingin menjadikan Hotel Aryaduta menjadi tujuan bagi orang Indonesia yang akan melakukan perjalanan baik untuk bisnis maupun liburan karena Aryaduta adalah brand Indonesia.

Saat ini perbandingan orang asing dan orang Indonesia yang menginap di jaringan Hotel Aryaduta rata-rata 40:60. Yang menginap di Aryaduta Semanggi sebagian besar orang asing dengan perbandingan 80 tamu asing dan 20 orang Indonesia. Banyak orang asing yang long stay di sana. Sedangkan yang menginap di Aryaduta Tugu Tani, komposisinya 30 tamu asing dan 70 tamu lokal.

Revenue yang diperoleh Grup Hotel Aryaduta selama setahun ini meningkat pesat. Sejak Juni 2009 hingga Juni 2010, kenaikan revenue 19,4 persen.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau