Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Ide Tempat Penyimpanan di Ruang Makan

Tempat penyimpanan ini dibutuhkan untuk menyimpan beragam perlengkapan dan kebutuhan makan, seperti piring dan gelas, hingga persediaan tisu.

Sebaiknya, Anda meletakkan tempat penyimpanan di sekitar meja makan agar memudahkan akses ketika membutuhan perlengkapan.

Ingin tahu inspirasinya? Berikut ini ide desain storage di ruang makan yang kreatif dan cantik.

1. Buffet Modern yang Manis dan Rapi

Pada ruang makan karya Tamara Wibowo ini, sebuah buffet panjang ditempatkan pada salah satu sisi dinding ruang makan.

Secara khusus, dinding ruang makan ini dibuat menjorok ke dalam dan sengaja dirancang sebagai tempat buffet.

Desain buffet yang modern tampak rapi dan manis melengkapi ruang makan. Anda bisa meletakkan dekorasi tambahan di permukaan buffet untuk mempercantik ruang makan.

2. Desain Storage Kombinasi Rak Terbuka dan Tertutup

Desain rak storage dapat dibuat tinggi hampir ke langit-langit ruangan. Bagian atas rak dapat dibuat terbuka, sedangkan laci di bagian bawahnya dirancang tertutup.

Dengan desain ini, rak bagian terbuka dapat untuk memajang benda dekorasi yang semakin menghidupkan suasana di ruang makan.

3. Lemari Kayu Klasik

Maka tentu saja, lemari kayu klasik merupakan storage yang paling serasi. Isi lemari dapat tetap terlihat dengan penggunaan pintu kaca.

Nuansa klasik semakin terlihat cantik dengan koleksi piring-piring dan gelas keramik yang tertata di dalam lemari.

4. Desain Storage Rak Keemasan Model Terbuka

Storage antik juga menggunakan ambalan rak dari material kaca yang semakin menonjolkan kesan mewah.

Rak bernuansa emas menjadi furnitur unik yang cocok melengkapi desain ruang makan bergaya klasik.

5. Rak Tinggi Mencapai Langit-langit

Memainkan efek visual menjadi salah satu trik ketika menata ruangan mungil. Contohnya saja dengan memasang storage yang tinggi hingga menempel ke langit-langit ruangan.

Storage model rak tinggi akan membantu menciptakan kesan ruangan seolah meluas dan meninggi.

Selain itu, dapat menyediakan ruang penyimpanan yang optimal tanpa harus menghabiskan ruang yang sudah terbatas.

Menggunakan warna senada dengan kursi makan, rancangan storage ini begitu simpel namun berkesan modern dan elegan.

6. Ruang Penyimpanan di Bawah Kursi

Tak melulu selalu lemari atau rak, tempat penyimpanan di ruang makan bisa berupa chair drawer atau kursi dengan laci.

Kursi ini berbentuk seperti peti dengan laci-laci di bawah dudukannya. Kursi dengan laci penyimpanan ini tak hanya membuat ruangan lebih rapi, tetapi juga hemat ruang sehingga cocok untuk ruang makan berukuran kecil.

Tambahkan bantal-bantal duduk pada chair drawer untuk menciptakan nuansa santai dan akrab di ruang makan.

7. Storage di Bawah Meja Makan

Meja makan juga bisa disulap menjadi tempat penyimpanan, lho. Storage kreatif diwujudkan melalui penambahan beberapa rak di separuh bagian kolong meja makan.

Rak di bawah meja makan bisa dibuat tertutup maupun terbuka. Selain untuk menyimpan perlengkapan makan, dapat pula untuk meletakkan beberapa koleksi buku resep masakan ataupun majalah gaya hidup.

Multifungsi sekali, bukan?

Selain memudahkan untuk menyimpan peralatan dan kebutuhan makanan, tempat penyimpanan tambahan di ruang makan dapat membantu mengurangi muatan barang yang disimpan di ruangan lain.

Sedikit celah di ruang makan pun menjadi lebih bermanfaat!

https://properti.kompas.com/read/2019/09/07/100000821/7-ide-tempat-penyimpanan-di-ruang-makan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke