Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terbitkan Saham Baru, LPCK Bersiap Himpun Dana Rp 800 Miliar

Presiden Direktur LPCK, Ivan Budiono, mengatakan dalam Penawaran Umum Terbatas (PUT) tersebut para pemegang saham LPCK berhak memesan saham baru. Pemegang saham yang tidak melaksanakan HMETD miliknya dan tidak mengambil porsinya atas saham baru ini dapat terdilusi sampai 27,04 persen.

"Penawaran ini sudah mendapat persetujuan RUPSLB pada 8 Nopember 2017 yang lalu dapat terlaksana tuntas pada akhir kuartal pertama tahun depan," ujar Ivan, Senin (11/12/2017). 

Ivan menjelaskan, LPCK akan memanfaatkan dana dari PUT tersebut untuk membiayai pengembangan dan ekspansi usaha perseroan, baik langsung maupun tidak langsung melalui perusahaan anak, termasuk juga akuisisi atau pembelian aset atau saham perusahaan yang bisa bersinergi dengan perseroan dan perusahaan anak LPCK.

"Juga untuk modal kerja perseroan atau anak perusahaan. Dengan rencana PUT inilah kami akan mengembangkan usaha. Rencana ini akan dieksekusi dan ditargetkan selesai pada kuartal pertama tahun depan," ujarnya.

https://properti.kompas.com/read/2017/12/11/085110421/terbitkan-saham-baru-lpck-bersiap-himpun-dana-rp-800-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke