Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Sewa Rata-rata Mal Surabaya Cenderung "Flat"

Kompas.com - 14/07/2016, 19:00 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Kendati tingkat okupansi pusat-pusat perbelanjaan di Surabaya cukup tinggi, namun ternyata berbanding terbalik dengan tarif sewanya.

Baca: Meski Tren Menurun, Tingkat Hunian Mal Surabaya 80 Persen

Biaya sewa yang diminta atau asking price per Juni 2016 tercatat di angka Rp 439.770 per meter persegi per bulan. Kondisi tersebut cenderung flat bila dibandingkan dengan semester II-2015.

Wilayah yang tetap menyesuaikan harga sewa ritelnya seperti semester sebelumnya adalah Surabaya Timur, bahkan bertendensi moderat.

Marvel City sebagai salah satu pusat perbelanjaan baru di Kota Pahlawan berlokasi dekat dengan pusat kota Surabaya. Oleh karena itu mereka menawarkan harga sewa relatif tinggi dibandingkan mal-mal lainnya di Surabaya Timur.

Masih di wilayah Timur, salah satu pusat perbelanjaan di Jalan Dharmahusada malah menyesuaikan biaya sewanya dengan kondisi sekitar, terutama di lantai dasar.

Kedua pusat perbelanjaan itu kemudian menjaga tarif sewa ritel di Surabaya Timur tetap ada di bawah rata-rata yakni Rp 381.049 per meter persegi per bulan.

Angka itu membuat tarif sewa pusat perbelanjaan di kawasan ini lebih rendah dibanding Surabaya Barat dan Surabaya Pusat.

Surabaya Pusat yang menjadi sentra bisnis ini jadi wilayah dengan tarif sewa ritel tertinggi yakni Rp 579.866 per meter persegi per bulan.

Fakta tersebut 70 persen lebih mahal dibanding tarif sewa rata-rata di Surabaya Selatan pada semester I-2016.

Wilayah Surabaya Selatan dikenal sebagai tempat bermukimnya pusat-pusat perbelanjaan kelas menengah ke bawah.

Oleh karena itu, mayoritas pusat perbelanjaan di sana hanya meminta tarif sewa di kisaran Rp 200.000 hingga Rp 400.000 per meter persegi per bulan.

Kendati begitu, secara keseluruhan tarif sewa pusat perbelanjaan di Surabaya Selatan melonjak 5,2 persen ke angka Rp 341.814 per meter persegi per bulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com