KOMPAS.com - Seniman asal Inggris, Joseph Begley, menciptakan lampu temaram bernama "Slap It". Sesuai namanya, pengguna lampu ini bisa menyalakan dan memadamkan lampu tersebut dengan menampar, mencubit, atau sekedar menepuknya.
Lampu unik ini terbuat dari silikon. Bentuknya menyerupai bokong manusia. Meski hanya membuat satu bentuk, Begley menyediakan delapan warna cahaya lampu, mulai dari putih, merah, biru, cyan, magenta, hijau, kuning, dan oranye.
Warna ini tidak menyorot tegas. Pendarnya lembut, menarik jika dijadikan lampu peneman tidur.
Dalam situs pribadinya, Begley mengatakan bahwa karyanya ini adalah sebuah pengalaman multiindera yang diciptakan untuk membuat penikmatnya tersenyum. Menurut Begley, karyanya ini memberikan kenikmatan lewat sentuhan dan interaksi "nakal".
Menurut sang kreator, pembuatan lampu ini dilatarbelakangi oleh keinginannya memberikan sesuatu yang menarik dalam kegiatan sehari-hari. Desainnya tidak hanya mengundang decak kagum atau heran, namun juga membawa nuansa humor.
Dengan lampu ini, orang pun mudah mengasosiasikan "Slap It" pada hal-hal sensual, termasuk pakaian dalam perempuan. Pasalnya, lampu ini juga dipajang di salah satu butik pakaian dalam perempuan di Inggris, Petits Bisous. Seperti dikutip Designboom, lampu karya Begley juga sudah terpampang dalam acara televisi "Made in Chelsea".
Berikut ini video dari sang kreator.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.