Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Memilih Ukuran Keset Kamar Mandi yang Tepat

Kompas.com - 20/05/2024, 15:48 WIB
Masya Famely Ruhulessin,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Ukuran keset sering kali menjadi hal terakhir yang dipikirkan orang saat menata kamar mandi di rumah.

Mungkin tidak terlihat penting, namun ukuran keset yang salah tidak akan cukup atau jika terlalu besar harus dilipat dan bisa berbahaya bagi pengguna kamar mandi.

Untuk mendapatkan ukuran keset yang tepat bagi kamar mandi di rumah Anda, ukurlah luas kamar mandi.
.
Untuk kamar mandi berukuran luas, pilihan yang lebih disukai adalah keset besar yang membentang di sepanjang bak mandi, meja rias, atau pancuran. Ukuran keset yang terlalu kecil mungkin terlihat aneh.

Baca juga: Apa Saja Kegunaan Kain Microfiber? Ternyata Bisa Jadi Kemoceng dan Keset

Aturan praktis yang baik adalah memilih keset yang berukuran dua pertiga dari luas ruangan agar terlihat seimbang.

Misalnya, keset sepanjang 100 cm akan cocok ditempatkan dekat dengan bak mandi standar berukuran 150 cm.


Jika Anda memiliki kamar mandi berukuran besar pilihlah beberapa keset untuk diletakan di depan bak mandi atau pancuran, toilet, dan meja rias untuk membagi ruangan.

Baca juga: Ingin Pakai Lantai Beton untuk Kamar Mandi? Cek di Sini Plus Minusnya

Namun jika hanya punya kamar mandi yang sempit, pilihlah keset kamar mandi model runner yang sekaligus menutupi area bak mandi/pancuran, wastafel, dan toilet.

Karena ditempatkan di kamar mandi, pilihlah keset yang memiliki fitur anti selip untuk mencegah Anda terjatuh. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com