Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Semua Infrastruktur di Jabar Selatan Dibuat Bebas Hambatan

Kompas.com - 03/12/2018, 16:36 WIB
Erwin Hutapea,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 1 sepanjang 15,3 kilometer dari Ciawi sampai Cigombong mulai beroperasi pada Sabtu (1/12/2018) setelah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Keberadaan tol ini diharapkan mendukung pertumbuhan ekonomi di Jawa Barat (Jabar) bagian selatan yang selama ini dinilai lebih tertinggal daripada utara. 

"Pembangunan tol di Jawa Barat bagian selatan diharapkan menjadi penyeimbang lalu lintas di bagian utara. Akan dilakukan secara selektif dan bertahap sesuai kebutuhan," ujar Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR Sugiyartanto di Gedung Sate, Bandung, Senin (3/12/2018).

Baca juga: Siapa Pun Presidennya, Proyek Strategis Nasional Jalan Terus

Menurut dia, saat ini tidak harus semuanya dibangun jalan tol. Untuk sebagian daerah yang belum membutuhkan tol akan terhubung dengan jalan arteri, apalagi ada jalan arteri nasional empat lajur.

Salah satu ruas tol yang akan dibangun yaitu Tol Cileunyi-Garut-Tasikmalaya (Cigatas). Rencananya, tol itu terbentang sepanjang 184 kilometer dan saat ini dalam tahap studi kelayakan.

“Dalam proses penetapan trase jalan tol yang paling efisien dari beberapa pilihan, misalnya apakah menembus bukit atau memutari gunung. Juga akan terkait dengan besaran investasi agar tidak terlalu mahal nantinya,” ucap Sugiyartanto.

Pentingnya kehadiran jalan tol di Jawa Barat bagian selatan juga terkait dengan pengembangan daerah di sekitarnya.

Hal ini karena populasi penduduk yang semakin banyak dan pemanfaatan potensi sumber daya alam, misalnya pertanian dan pariwisata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau