Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lippo Terima Penghargaan Inovasi Apartemen Terbaik CIMB Niaga

Kompas.com - 27/03/2018, 19:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Lippo Group menerima penghargaan inovasi apartemen terbaik atau The Best Innovation in High Rise Residential 2017 dari CIMB Niaga atas proyek Meikarta.

Penghargaan tersebut diterima Direktur Lippo Group John Riady pada gelaran acara Night of Inspiration, Senin (26/3/2018) malam.

Baca juga : John Riady: Saya Ikut Apa Kata Ciputra

Meikarta dirancang sebagai kota terpadu atau township development di atas lahan dengan luas total 500 hektar.

Lippo Group akan mengisi Meikarta melalui pengembangan 100 gedung tinggi dengan ketinggian masing-masing gedung sekitar 35 hingga 45 lantai.

Ke-100 gedung itu terbagi dalam peruntukan huian sebanyak 250.000 unit, perkantoran strata title, 10 hotel bintang lima, pusat belanja dan area komersial seluas 1,5 juta meter persegi.

Baca juga : Bos Lippo Angkat Suara Soal Status Tata Ruang Meikarta

Fasilitas yang akan melengkapinya antara lain pusat kesehatan, pusat pendidikan dengan penyelenggara dalam dan luar negeri, tempat ibadah, dan lain-lain.

"Tahap pertama, dibangun seluas 22 juta meter persegi bangunan dengan nilai investasi Rp 278 triliun," kata Chairman Lippo Group James Riady.

Sementara itu President Direktur CIMB Niaga Tigor Siahaan mengatakan, bisnis properti tahun ini akan sangat menantang.

"Sangat menantang. Meski penuh tantangan, namun itu merupakan kesempatan besar untuk para pebisnis membuktikan karya terbaiknya," kata Tigor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau